Liga 1
Persela Lamongan Ditukangi Nil Maizar yang Mengaku Selalu Ingin Menang di Setiap Pertandingan
Pelatih baru Persela Lamongan, Nil Maizar, berjanji segera memberikan kemenangan untuk timnya di ajang Liga 1 2019.
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Pelatih baru Persela Lamongan, Nil Maizar, berjanji segera memberikan kemenangan untuk timnya di ajang Liga 1 2019.
Persela Lamongan telah resmi mendatangkan pelatih baru yaitu Nil Maizar.
Nil Maizar akan meneruskan kiprah Aji Santoso sebagai juru latih Persela di Liga 1 2019.
Tugas berat menanti Nil Maizar yang diharapkan bisa mengangkat performa Persela.
Skuat berjulukan Laskar Joko Tingkir itu menjadi juru kunci klasemen sementara Liga 1 2019 dengan hanya mengoleksi dua poin.
Persela urung meraih kemenangan dari enam pertandingan di Liga 1 2019.
Terakhir, Persela yang sudah tak ditangani Aji Santoso dipaksa menyerah 2-3 oleh Persebaya Surabaya pada pekan keenam Liga 1 2019.
Nil Maizar pun berjanji bakal menyelesaikan puasa kemenangan Persela di Liga 1 2019.
"Saya orangnya tidak mau kalah, itu karakter saya. Jadi dalam bertandingan itu yang penting kami menang," kata Nil Maizar.
Lebih lanjut, ia menginginkan para pemain bekerja keras untuk kebaikan tim kebanggaan Kota Lamongan.
"Saya suka dengan pemain yang harus punya dedikasi tinggi, daya juang, punya kerja keras baik di dalam dan luar lapangan," ujar Nil Maizar.
Menurut Nil Maizar, Persela merupakan tim yang bagus dan memiliki motivasi besar di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Mengenai kekuatan tim, ia mengaku sudah melakukan evaluasi penampilan Persela di enam laga terakhir.
Eks juru latih Semen Padang itu juga telah mempersiapkan program untuk memperbaiki tim.