Jumat, 3 Oktober 2025

Eksklusif Tribunnews

Komjen Pol (Purn) Syafruddin: Satgas Antimafia Bola Tak akan Bubar!

Syafruddin mengaku geram ketika sepakbola teracuni dengan adanya segelintir orang yang menuai keuntungan dengan cara mencederai asas dasar olahraga.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Dewi Agustina
Tribunnews.com/Abdul Majid
Komjen Pol (Purn) Syafruddin. TRIBUNNEWS.COM/ABDUL MAJID 

Laporan Wartawan Tribumnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komjen Pol (Purn) Syafruddin mempunyai cita-cita besar soal keberlangsungan olahraga Indonesia.

Pria yang kini menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) ini punya mimpi, Indonesia bisa disegani negara-negara lain dalam hal olahraga.

Ia pun mengaku geram ketika salah satu olahraga populer di Indonesia, sepakbola teracuni dengan adanya segelintir orang yang menuai keuntungan dengan cara mencederai asas dasar olahraga, suportivitas.

Kegeraman Syafruddin bukan tanpa dasar. Kecintaan terhadap olaharga yang sudah ia tanamkan sejak muda jadi landasannya.

Jauh sebelum ia mendapatkan jabatan seperti sekarang ini, Syafruddin muda adalah seorang atlet yang juga pernah membawa nama Indonesia di kancah internasional.

"Olahraga bukan hal yang baru, karena memang saya ketika masih muda juga jadi atlet internasional. Bahkan yang pertama kejuaraan ASEAN saya pernah ikuti dan talenta hidup saya banyak saya ikuti di olahraga," kata Syafruddin, Sabtu (23/3/2019).

Pejetski ternama Indonesia, Aero Sutan Aswar saat foto bersama dengan ketua pembina Pengurus Pusat Indonesia Jetsport Boating Association (PP IJBA), Komjen Pol (Purn) Syafruddin di Venue Jetski Indonesia Academy, Ancol, Jakarta, Sabtu (23/3/2019).
Pejetski ternama Indonesia, Aero Sutan Aswar saat foto bersama dengan ketua pembina Pengurus Pusat Indonesia Jetsport Boating Association (PP IJBA), Komjen Pol (Purn) Syafruddin di Venue Jetski Indonesia Academy, Ancol, Jakarta, Sabtu (23/3/2019). (Tribunnews/Abdul Majid)

Berikut petikan wawancara Eksklusif Tribunnews dengan Komjen Pol (Purn) Syafruddin:

Tribun: Apa yang melandasi Anda melakukan hal itu?

Syafruddin: Hampir semua cabang olahraga pernah saya tekuni. Saya pernah jadi atlet, bukan ujuk-ujuk jadi pejabat terus megang olahraga, tapi saya sebelumnya pernah jadi atlet. Atlet sepak takraw, bela diri saya juga pernah.

Tribun: Apa saja yang pernah Anda lakukan dalam mensuport olahraga Indonesia?

Syafruddin: Saya pernah memimpin kontingen. Jadi bukan hanya Asian Games kemarin tapi di SEA Games 2011 waktu kita tuan rumah. Saya juga pernah pimpin kontingen Indonesia.
Di Myanmar juga saya membawa cabang olahraga Indonesia waktu SEA Games 2013, kemudian SEA Games 2017 di Kuala Lumpur.

Saya juga salah satu daripada kontingen sebagai dewan pengawas, jadi saya pernah di KONI lima tahun sebagai ketua bidang organisasi dan prestasi, kemudian di Forki (Federasi Olahraga Karate Indonesia) lima tahun, ketua umum Wadokai karate lima tahun, jadi banyak.

Sampai sekarang semua yang pernah saya ketuai saya menjadi dewan pembina, termasuk Jetski.

Di bola juga saya dua kali jadi dewan pembina, dua kesebelasan berbeda; Bhayangkara FC dan Persija Jakarta.

Tribun: Anda masih menjadi dewan pembina Persija. Kenapa Anda masih tetap bertahan ditengah kisruh mafia bola?

Syafruddin: Ya, karena saya masih punya keinginan bahwa saya kan menganggap bahwa dunia olahraga khususnya sepakbola Indonesia sedang bangkit sekarang, terutama dukungan dari masyarakat yang sangat tinggi antusiasmenya.

Kemudian pemain-pemain muda kita sudah punya talenta bagus, jadi harapan itu akan terus ada dalam diri saya. Indonesia akan jaya di sepakbola.

Tribun: Apa yang membuat Anda yakin mengurusi sepakbola Indonesia?

(ki-ka) Ketua PP IJBA, Syaiful Sutan Aswar, Ketua Dewan Pembina IJBA Komjen Pol (Purn) Syafruddin dan presiden International Jets Sports Boating Association (IJSBA) Scott Frazier dalam jumpa pers kejuaraan dunia Jetski di Venue Jetski Indonesia Academy, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (23/3/2019). TRIBUNNEWS.COM/ABDUL MAJID
(ki-ka) Ketua PP IJBA, Syaiful Sutan Aswar, Ketua Dewan Pembina IJBA Komjen Pol (Purn) Syafruddin dan presiden International Jets Sports Boating Association (IJSBA) Scott Frazier dalam jumpa pers kejuaraan dunia Jetski di Venue Jetski Indonesia Academy, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (23/3/2019). TRIBUNNEWS.COM/ABDUL MAJID (Tribunnews.com/Abdul Majid)

Syafruddin: Kita sudah bisa buktikan Timnas U-23 bisa juara ASEAN, kemudian banyak juga prestasi sebelumnya yang diraih pesepakbola muda kita. Liga kita sudah bergulir bagus.
Oleh karenanya saya kekeh bertahan untuk bagaimana dunia persepakbolaan Indonesia itu bersih dari tangan-tangan yang mengganggu.

Ternyata terbukti di PSSI sendiri ada masalah. Di klub-klub ada masalah. Oleh karenaya saya mengimbau kawan-kawan yang punya niatan atau yang sudah bekerja terlanjur (kotor) agar out dari situ.

Tribun: Langkah Anda membersihkan sepakbola Indonesia bersih dari para mafia?

Syafruddin: Saya mengimbau tolong hentikan, karena nanti akan berujung ke masalah-masalah pidana, kriminal itu kan sudah ada Plt Ketum PSSI (Joko Driyono) sudah tersangka. Sudah sekian banyak Exco PSSI tersangka, nanti akan jalan terus ini.

Jangan coba-coba lagi. Karena sekarang ini jaman terbuka, kalau dulu tertutup.

Bermain-main dengan cara-cara yang elegan itu kalau dulu masih tertutup, sekarang ini sangat terbuka. Sekarang ini zaman digital. Sekarang bisa saja orang monitor kita. Kegiatan kita. Apa saja orang bisa tahu.

Tribun: Soal Kinerja Satgas bagaimana langkah selanjutnya?

Syafruddin: Ya, satgas tidak akan berhenti. Tidak akan dibubarkan satgas. Saya sudah diskusi panjang dengan Kapolri, Kabareskrim kalau satgas itu tetap dipertahankan sampai kapan pun, sampai bagus dunia olahraga sepakbola Indonesia.

ki-ka) Ketua PP IJBA, Syaiful Sutan Aswar, Ketua Dewan Pembina IJBA Komjen Pol (Purn) Syafruddin dan presiden International Jets Sports Boating Association (IJSBA) Scott Frazier dalam jumpa pers kejuaraan dunia Jetski di Venue Jetski Indonesia Academy, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (23/3/2019). TRIBUNNEWS.COM/ABDUL MAJID
ki-ka) Ketua PP IJBA, Syaiful Sutan Aswar, Ketua Dewan Pembina IJBA Komjen Pol (Purn) Syafruddin dan presiden International Jets Sports Boating Association (IJSBA) Scott Frazier dalam jumpa pers kejuaraan dunia Jetski di Venue Jetski Indonesia Academy, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (23/3/2019). TRIBUNNEWS.COM/ABDUL MAJID (Tribunnews.com/Abdul Majid)

Sampai kita bisa bangkit menjadi raksasa sepakbola dunia, nah itu yang saya diskusikan dengan kapolri dan para satgas bahwa tidak akan pernah bubar, jangan pernah berpikir sudah selesai pekerjaan terus bubar, tidak.

Itu satgas akan memelototi terus orang-orang yang berjudi, orang-orang yang mengadu nasib.

Saya tegaskan sudah lah tinggalkan perbuatan itu (pengaturan skor). Mari kita tata dunia persepakbolaan Indonesia, mulai dari organisasinya, klub-klubnya dan pemain-pemainnya. Jadi yang hobi berbuat itu (mafia) keluar dari situ. Cari pekerjaan lain! (tribun network/abdul majid)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved