Sabtu, 4 Oktober 2025

Unggah Foto Wajah Lucu dengan Hanif Sjahbandi, Muhammad Ridho: Pemain Idola Kaum Hawa

Kiper kelahiran Pekalongan itu menilai Hanif Sjahbandi layak diidolakan kaum hawa.

instagram.com/muhammadridho_djazulie
Kiper Borneo FC, Muhammad Ridho. 

TRIBUNNEWS.COM - Penjaga gawang terbaik Liga 1 musim 2017 dengan penyelamatan 104 kali, Muhammad Ridho telah dipanggil untuk pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia.

Muhammad Ridho mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan tahap kedua timnas U-23 Indonesia untuk Asian Games 2018.

Kiper Borneo FC itu dipanggil pemusatan bersama tiga kiper lain yang sebelumnya pernah memperkuat timnas Indonesia yakni Andritany Ardhiyasa, Satria Tama, dan Kurniawan Kartika Ajie.

Beberapa hari menjalani pelatihan, tampaknya Ridho telah akrab dengan para pemain timnas Indonesia.

Kali ini Ridho membeberkan siapa pemain yang paling digandrungi kaum hawa.

Kiper kelahiran Pekalongan itu menilai Hanif Sjahbandi layak diidolakan kaum hawa.

Hal itu terlihat dalam unggahan instastory miliknya.

unggahan instastory Muhammad Ridho pada Sabtu (24/2/208).
unggahan instastory Muhammad Ridho pada Sabtu (24/2/208). (instagram)

Ia mengungga foto wefie ekspresi kocak bersama dengan Hanif.

"Pemain idola kaum hawa seluruh muka bumi," tulis Ridho dalam unggahannya.

Muhammad Shofii/BolaSport.com

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved