Piala Presiden 2018
Dua Pemain Asing Absen, Pelatih Arema FC Siapkan Pengganti Ideal
Dua pemain asing Arthur Cunha dan Thiago Furtuoso tak ikut dalam rombongan lantaran harus absen karena akumulasi kartu.
TRIBUNNEWS.COM - Arema FC akan berhadapan dengan Sriwijaya FC pada babak delapan besar Piala Presiden di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/2018).
Tim berjuluk Singo Edan itu membawa 22 pemain terbaiknya.
Dua pemain asing Arthur Cunha dan Thiago Furtuoso tak ikut dalam rombongan lantaran harus absen karena akumulasi kartu.
Jajaran pelatih menyiapkan pemain pengganti yakni Bagas Adi Nugroho, Zaenuri, dan Purwaka Yudhi untuk stoper.
Sementara untuk striker Arema FC memboyong Rivaldi Bawuo, Dedik Setiawan dan Ahmad Nur Hardianto.
Besok, skaut asuhan Joko 'Gethuk' Susilo akan berangkat menuju Solo.
"Malam Insya Allah kami akan mencoba lapangan," ucap pelatih Arema FC, Joko Susilo Kamis (1/2/2018) dilansir Surya Malang.
Berikut 22 pemain yang turut dalam rombongan berangkat ke Solo
1. Kurniawan Kartika Ajie
2.Reky Rahayu
3.Purwaka Yudhi
4.Bagas Adi Nugroho
5.Mochammad Zaenuri
6.Junda Irawan
7.Johan Ahmat Farizi
8.Syaiful Indra Cahya
9.Agil Munawar
10.Ricky Akbar Ohorella
11.Hendro Siswanto
12.Hanif Sjahbandi
13.Rodrigo Ost Dos Santos
14. Muhammad Rafli
15.Ridwan Tawainella
16.Dendi Santoso
17.Dedik Setiawan
18.Rivaldi Bawuo
19.Ahmet Atayew
20.Juan Revi
21.Ahmad Nur Hardiyanto
22.Utam Rusdiana