Liga Spanyol
Raja Tendangan Bebas Liga Spanyol? Tentu Saja Lionel Messi
Kemenangan FC Barcelona dikunci oleh megabintang mereka, Lionel Messi, saat melawan Deportivo Alaves.
TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Kemenangan FC Barcelona dikunci oleh megabintang mereka, Lionel Messi, saat melawan Deportivo Alaves.
Dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (28/1/2018) waktu setempat atau Senin dini hari WIB, FC Barcelona dengan skor 2-1.
Gol El Barca dicetak oleh Luis Suarez (menit ke-72) dan Lionel Messi (84').
Adapun gol Deportivo Alaves datang dari lesakan John Guidetti (23').
Baca: Ketimbang Pep Guardiola, Ernesto Valverde Bikin Barcelona Lebih Hebat
Baca: Setelah Yery Mina dan Philippe Coutinho, Barcelona Incar Siapa Lagi?
Baca: Diego Simeone Ogah Ributkan Selisih Poin Atletico Madrid dari Barcelona
Baca: Kevin De Bruyne Masuk Jajaran Manchester City yang Produktif Cetak Gol
Baca: Satu Bulan Leroy Sane Harus Menepi Akibat Tekel Horor Pemain Cardiff City
Gol Messi sukses membuat suporter Barcelona bergemuruh.
Dia dengan lihai melepaskan tendangan bebas indah ke gawang Alaves.

Kiper Alaves, Fernando Pacheco, sempat menyentuh bola dengan tangannya.
Namun, kekuatan sepakan Messi membuat si kulit bulat tetap masuk ke gawang.
Gol Messi ini mempunyai arti istimewa.
Dikutip BolaSport.com dari Opta Jose, Lionel Messi telah mengukir 21 gol via tendangan bebas di La Liga.