Liga Inggris
Chelsea Imbangi Arsenal di Emirates: Skor Akhir 2-2
Arsenal dan Chelsea bermain imbang 2-2 di Stadion Emirates pada lanjutan Liga Inggris, Kamis (4/1/2018) dini hari WIB.
Jack Wilshere-lah yang memecah kebuntuan pada menit ke-63.
Bola operan Calum Chambers jatuh ke Wilshere yang menunggu di sisi kiri kotak penalti Chelsea.
Wilshere lalu melepas tendangan kaki kiri tanpa terhadang barisan pertahanan The Blues.
Kegembiraan Chelsea tidak bertahan lama karena Hector Bellerin melanggar Eden Hazard di kotak penalti dan membuat wasit Anthony Taylor menunjuk titik putih.
Hazard tanpa kesalahan mengeksekusi penalti dan menyamakan kedudukan pada menit ke-67.
Morata punya peluang besar mengunci kemenangan Chelsea pada menit ke-70.
Lagi-lagi, tembakannya meleset, kali ini melayang di atas mistar gawang.
Padahal, Calum Chambers yang mengawalnya sudah kalah lari.
Marcos Alonso yang kemudian membuat Chelsea berbalik unggul pada menit ke-84.
Pemain pengganti, Davide Zappacosta, berhasil lepas dari kawalan Alexander Maitland-Niles, sebelum mengirim bola ke kotak penalti.
Marcos Alonso tanpa kesalahan mencocor bola ke gawang Chelsea tanpa dicegah barisan pertahanan Arsenal.
Namun, Arsenal tidak menyerah begitu saja.
Alhasil, Hector Bellerin mencetak gol pada injury time melalui tendangan first time-nya.
Davide Zappacosta nyaris mengembalikan keunggulan Chelsea.
Apes baginya, tendangan dari luar kotak penalti yang dia lepaskan membentur mistar gawang.