Liga Indonesia
Kuda Hitam Persibat Batang Taklukkan Persita Tangerang
Datang sebagai tim nonunggulan membuat Persibat Batang main lepas dan meraup poin sempurna saat dijamu Persita Tangerang.
Penulis:
Muh Radlis
Editor:
Y Gustaman
Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan
Pemain PSIS Semarang, Fajar Bagus Bintoro(kanan) merebut bola yang dibawa pemain Persibat Batang, Lucky Octavianto pada pertandingan Indonesia Soccer Championship di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (15/5/2016). Pertandingan tersebut berakhir imbang 0-0. (Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan)
"Tadi meski digempur habis-habisan oleh Persita, anak-anak tetap tenang. Kami mampu menjalankan instruksi pelatih," jelasnya.
Menurut Deddy, Persita merupakan tim yang diisi materi pemain bagus di tiap lini.
"Syukur karena anak-anak bermain lepas, tanpa beban. Alhamdulillah kami memetik poin penuh melawan Persita yang lebih diunggulkan," tandasnya.
Skuat Persita yang diarsiteki Bambang Nurdiansyah termasuk tim favorit di grup ini.