Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Indonesia

Jalannya Laga Kala Persib Menang 4-1 di Kandang Sriwijaya FC

Persib Bandung sukses mencuri tiga poin di kandang Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Senin (4/9/2017).

Editor: Y Gustaman
persib.co.id
Selebrasi Ezechiel N Douassel setelah mencetak gol ke gawang Sriwijaya FC. 

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Persib Bandung sukses mencuri tiga poin di kandang Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Senin (4/9/2017).

Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan berhasil pesta gol pada laga tandangnya kali ini dengan skor kemenangan 4-1 atas tuan rumah Sriwijaya FC.

Meski berstatus sebagai tim tamu, skuat arahan pelatih Emral Abus bermain begitu percaya diri sepanjang pertandingan. Sementara tim tuan rumah dengan dukungan ribuan suporter justru tampil di bawah performa terbaiknya.

Sejak menit awal, kedua tim sudah menampilkan permainan ofensif dan terlihat saling jual beli serangan.

Persib Bandung mampu unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak striker asing mereka, Ezechiel N Doauassel.

Di menit ke-17, kapten Timnas Chad itu sukses melanjutkan umpan matang dari Shoei Matsunaga dengan sundulan mautnya.

Gol tersebut membuat daya serangan yang dilancarkan skuat Pangeran Biru semakin gencar.

Hasilnya, di menit ke-32 mereka justru mampu menggandakan keunggulan melalui kaki marque player, Micahel Essien.

Pemain asal Ghana itu mampu memanfaatkan kesalahan Teja Paku Alam dan melepaskan tendangan keras ke sisi kiri gawang Sriwijaya FC.

Di babak kedua, Laskar Wong Kito masih berada di bawah tekanan serangan skuat Maung Bandung.

Terbukti, di menit ke-60 winger lincah Persib Bandung, Febri Hariyadi, mampu memperlebar keunggulan menjadi 3-0.

Pemain yang tengah dilirik Selangor FA itu membuat gol indah dengan sepakan keras menyusur tanah hingga tidak mampu dihalau Teja Paku Alam.

Semakin tertekan, permainan anak asuh Hartono Ruslan terlihat semakin tak terarah dan cenderung kasar.

Beberapa pelanggaran mereka ciptakan melalui aksi dua stopper mereka, Yanto Basna dan Bobby Satria.

Memasuki menit injury time, Persib Bandung justru memperlebar jarak dengan gol yang dicetak Billy Keraf di menit 90+3.

Tak lama berselang, skuat Laskar Wong Kito mendapat gol hiburan melalui kaki Tejani Belaid di menit 90+4.

Selang satu menit setelah gol Sriwijaya FC tercipta, wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Hasil ini tentu membawa dampak positif bagi Pangeran Biru dan sangat mempengaruhi posisi klasemen sementara di Liga 1.

Tak hanya itu, dengan hasil ini juga menjadi debut manis bagi pelatih anyar Persib Bandung, Emral Abus.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Sriwijaya FC Vs Persib Bandung - Debut Manis Emral Abus dan Peran Penting Duo Afrika Sukses Membawa Persib Menang Telak

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved