Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Inggris

Klopp Tak Permasalahkan Permainan Bertahan Sunderland

Ia mengungkapkan hal ini usai Liverpool menjamu Sunderland dalam pekan ke-13 Liga Inggris di Stadion Anfield, Inggris, Sabtu (26/11/2016) malam WIB

Editor: Husein Sanusi
MIRROR
Sadio Mane dan Juergen Klopp 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Andi Ernanda

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool Juergen Klopp mendeskripsikan Sunderland sebagai tim dengan permainan paling bertahan yang pernah ia lihat sepanjang hidupnya.

Ia mengungkapkan hal ini usai Liverpool menjamu Sunderland dalam pekan ke-13 Liga Inggris di Stadion Anfield, Inggris, Sabtu (26/11/2016) malam WIB.

Pada laga tersebut, Liverpool sukses membungkam Sunderland 2-0.

"Ini adalah pertandingan intens bagi kami dan sebuah hasil kemenangan yang layak di akhir laga," kata Klopp, dikutip SuperBall.id dari FourFourTwo, Minggu (27/11/2016).

"Banyak sekali hal yang dapat dianalisa. Ini (Sunderland) merupakan tim paling bertahan yang pernah saya lihat sepanjang hidup," sambungnya.

Pelatih asal Jerman itu mengaku tak mempermasalahkan gaya bermain Sunderland yang sangat bertahan.

"Sunderland selalu bermain bertahan dan itu tak masalah, kami memaksa mereka bermain seperti itu," ujarnya.

Berkat kemenangan ini, Liverpool kembali memuncaki klasemen Liga Inggris dengan torehan 30 poin.

Namun posisi mereka bisa kembali tergeser apabila Chelsea berhasil memenangkan laga kontra Tottenham Hotspur.

Laga Chelsea kontra Tottenham Hotspur sendiri masih berlangsung imbang 1-1 saat berita ini diturunkan.(*)

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Bournemouth
7
3
3
1
8
7
1
12
5
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved