Sabtu, 4 Oktober 2025

Indonesia Soccer Championship

Francis Wewengkang: Persija Jakarta Tidak Boleh Lembek

Tim pelatih Persija sadar tidak mudah untuk meraih kemenangan dari PSM, sebab gaya bermain tim berjuluk Juku Eja tersebut bisa menyulitkan Persija

Editor: Dewi Pratiwi
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Jumat (19/8/2016) halaman 10 

TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta akan menjamu PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo, pada laga di pekan ke-16 Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016, Minggu (21/8/2016).

Persija menargetkan kemenangan atas PSM untuk memutus rentetan rekor buruk mereka.

Tim pelatih Persija sadar tidak mudah untuk meraih kemenangan dari PSM, sebab gaya bermain tim berjuluk Juku Eja tersebut bisa menyulitkan Persija.

"Karakter PSM adalah bermain dengan kuat. Mereka tidak mau kalah. Kami harus bermain seperti mereka, jangan lembek," kata Francis Wewengkang, Asisten Pelatih Persija, di Lapangan UIP PLN, Gandul, Depok.

"Gelandang dan striker mereka bagus. Dua lini tersebut yang kami waspadai," tambah pria yang akrab disapa Enal itu.

Kondisi yang dialami Persija dan PSM sebenarnya mirip, yaitu sama-sama sedang dilanda krisis kemenangan dan terpuruk di papan bawah klasemen sementara ISC A 2016.

Namun, PSM mulai bangkit. Pada pekan ke-15, mereka membantai Bali United, 4-0, sedangkan di pekan yang sama Persija hanya bisa bermain imbang, 2-2, melawan Gresik United.

"Dalam setiap pertandingan kami selalu mengintip peluang meraih kemenangan. Mental para pemain sedang meningkat dan kami siap memetik poin penuh saat bertanding melawan PSM," ujar Francis.

Untuk menjalani duel melawan PSM, Persija membawa 18 pemain ke Solo, termasuk Novri Setiawan, yang disebut sedang dibelit cedera sehingga tidak bisa ikut seleksi pemain Tim Nasional Indonsia, serta bek sayap kanan Ismed Sofyan, yang sempat absen selama enam pekan akibat cedera.

Ismed mengaku sudah sembuh dan siap untuk kembali memperkuat Macan Kemayoran. "Alhamdulillah sudah sembuh 100 persen dan tidak ada masalah dengan cedera saya saat ini. Saya sudah tidak sabar untuk kembali bermain bersama tim," ucap Ismed.

Meski sudah pulih, Ismed mengakui masih ada masalah dengan fisiknya, yaitu kurang fit akibat tidak bermain di lima pertandingan terakhir. "Saya akan berlatih sendiri untuk mengembalikan kondisi fisik yang masih belum maksimal," kata Ismed.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Jumat (19/8/2016)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved