Rabu, 1 Oktober 2025

Liga Spanyol

Zinedine Zidane Janji Beri Banyak Kesempatan untuk Pemain Muda

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan pemain muda harus diberikan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka.

gettyeimages.ie
Zinedine Zidane 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Imadudin Robani Adam

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan pemain muda harus diberikan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka.

Dilansir dari Marca, Jumat (29/7/2016), Zidane mengatakan sebagian pemain muda di El Real memiliki potensi yang sangat tinggi.

"Kami harus memainkan para pemuda itu, karena anda telah melihat bahwa mereka adalah pemain yang baik," kata Zidane.

"Ketika mereka mendapatkan kesempatan, mereka akan membuat pekerjaan dengan baik," lanjut Zidane.

Di tur pramusim kali ini, Real Madrid membawa sejumlah pemain muda seperti Martin Odegaard, Febas, Enzo, Asensio dkk.

Tentunya dengan mengandalkan pemain muda yang ada, Zidane bisa menentukan pemain manakah yang lebih menonjol dan berpengalaman untuk dimasukan ke dalam skuad utama Real Madrid musim depan.

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
7
6
1
0
21
5
16
19
2
Real Madrid
7
6
0
1
16
8
8
18
3
Villarreal
7
5
1
1
13
5
8
16
4
Elche
7
3
4
0
10
6
4
13
5
Atlético Madrid
7
3
3
1
14
9
5
12
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved