Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Champions

Atletico vs Barcelona: Ambisi Mengulang Sejarah

Dan di Liga Champions, Barcelona belum bisa memastikan lolos ke babak semi final meski mengalahkan Atletico dengan skor 2-1 pda leg pertama di Camp No

Editor: Husein Sanusi

"Kita masih punya ruang untuk berkembang, dan saya optimistis duel di Calderon akan berakhir dengan manis. Banyak yang menilai Calderon adalah stadion yang angker, tapi kita menikmati tantangan. Itu akan menjadi laga yang spesial. Saya tak mau rumit-rumit dengan perhitungan matematis siapa yang akan lolos. Perhitungan kita sederhana saja, kita harus menang di sana. Jika tim lain bisa menang di sana, maka kita juga pasti bisa melakukannya," ujar Enrique.

Sayangnya di laga ini Enrique kehilangan sejumlah pemainnya yakni Aleix Vidal, Jeremy Mathieu, dan Sandro Ramirez yang masih mengalami cedera. Yang terbaru, gelandang Rafinha juga tak bisa diturunkan setelah cedera lutut saat melawan Sociedad akhir pekan lalu.

Di kubu Atleti, selain Torres yang terkena hukuman kartu merah, Simeone juga tidak bisa memainkan Jose Gimenez dan Tiago yang tengah mengalami cedera.

Prakiraan Susunan Pemain:

Atletico Madrid 4-3-3: Oblak; Luis, Godin, Hernandez, Juanfran; Koke, Gabi, Niguez; Carrasco, Correa, Griezmann

Pemain absen: Tiago, Fernando Torres,  Stefan Savic, Gimenez

Pelatih: Diego Simeone

Barcelona 4-3-3:  Stegen; Alves, Mascherano, Pique, Alba; Rakitic, Busquests, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar

Pemain Absen: Rafinha, Jeremy Mathieu, Sandro Ramirez

Pelatih: Luis Enrique

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved