Semen Padang Yakin Bisa Juara di Piala Gubernur Kaltim
Asdian mengatakan, pihaknya siap bersaing dengan tim di grup C yang diisi Persiba Balikpapan, PON Kaltim, dan Surabaya United
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Manajemen Semen Padang (SP) yakin timnya bisa menjadi juara di Piala Gubernur Kaltim (PGK) yang bakal digelar pada 27 Februari sampai 13 Maret 2016.
Direktur Teknik Semen Padang, Asdian mengatakan, pihaknya siap bersaing dengan tim di grup C yang diisi Persiba Balikpapan, PON Kaltim, dan Surabaya United.
"Kami siap menghadapi tim di grup C. Kami yakin pemain bisa memenangkan persaingan selama fase penyisihan grup mulai 27 Februari-6 Maret 2016 dan bisa melangkah ke babak berikutnya," kata Asdian kepada Harian Super Ball, kemarin.
Asdian berujar, pihaknya akan menjadikan PGK menjadi ajang balas dendam.
"Kalau di Piala Jenderal Sudirman, kami hanya menjadi runner up, maka di PGK, kami menargetkan bisa menjadi juara. Kami siap bersaing dengan tim-tim tuan rumah, termasuk Mitra Kukar yang menjadi juara di Piala Jenderal Sudirman," ujar Asdian.
Asdian menerangkan, memang tidak mudah untuk menjadi juara di PGK. Pasalnya tim pelatih SP buta kekuatan tim lain di grup C.
"Secara statistik, kami memang belum mengetahui kekuatan seluruh tim di grup C. Karena kami tidak mengetahui perkembangan dan kesiapan mereka. Selama ini, kami belum pernah melakukan ujicoba dengan tim-tim di grup C. Tetapi kami yakin, anak-anak pasti bisa memenangi persaingan di fase grup," terang Asdian.
Optimistis Asdian, disebabkan timnya tidak mengalami banyak perubahan.
"Kami menggunakan hampir sebagian besar pemain lama yang tampil di Piala Jenderal Sudirman. Ini membuat kami menjadi tim yang tidak perlu melakukan waktu untuk adaptasi. Mungkin hanya beberapa pemain baru saja, termasuk tiga pemain asing yang masih perlu beradaptasi dengan cuaca dan gaya permainan Semen Padang. Tetapi saya yakin itu bukan hal yang sulit, karena mereka pemain profesional yang tentunya berpengalaman dalam setiap pertandingan," tutur Asdian.
Pelatih Semen Padang, Nil Maizar dipastikan telah menyiapkan tim dengan maksimal.
"Meski tidak tahu keuatan tim lain, tetapi saya yakin, Nil Maizar telah menyiapkan taktik dan strategi terbaik. Tim pelatih fokus menyiapkan internal tim. Kami tidak mau memusingkan tim lain," tegas Asdian.
Asdian bersyukur timnya tidak bertemu dengan Mitra Kukar di fase grup.
"Akan lebih baik jika kami bisa bertemu dengan Mitra Kukar di final. Kami ingin membalas kekalahan di final Piala Jenderal Sudirman. Kami ingin menjadi juara. Jadi ada bagusnya kami tidak berada dalam satu grup," ucap Asdian.
Meski yakin bisa menjadi juara, namun Asdian meminta anak-anak Kabau Sirah tidak meremehkan tim di grup C.
"Jangan meremehkan mereka. Justru mereka ingin menjajal kekuatan Semen Padang, karena kami menjadi salah satu tim terbaik di Piala Jenderal Sudirman. Mereka pasti akan mengeluarkan seluruh kekuatan untuk menggagalkan jalan bagi Semen Padang untuk lolos ke babak berikutnya," papar Asdian.