Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Super Indonesia

Ahmad Noviandani Resmi Jadi Anggota TNI AD

Ada empat pemain lain yang juga rekan Dani di Timnas Indonesia U-23 yang juga akan segera menjadi anggota TNI AD.

Editor: Husein Sanusi
Antara
Ahmad Noviandani saat membela Timnas Indonesia U-23 menghadapi Brunai Darussalam pada pertandingan kualifikasi Grup H Kejuaraan Piala Asia (AFC) U-23 Tahun 2016 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (29/3/2015). Indonesia menang atas Brunei Darussalam 2-0. 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Pemain muda Arema Cronus, Ahmad Nofiandani memulai babak baru di jenajng karirnya. Pemain yang biasa mengenakan jersey bernomor punggung 17 itu resmi menjadi anggota TNI AD.

Kabar diterimanya Dani, panggilan Nofiandani sebagai anggota TNI dibenarkan General Manager dan pelatih Arema.

Ruddy Widodo menyatakan, pihak Arema mendukung penuh posisi Dani - panggilan Ahmad Nofiandani- yang mengikuti proses seleksi Bintara TNI AD.

“Saya justru memberi motivasi padanya untuk terus maju. Kalau ada seleksi jadi perwira saya minta dia harus ikut,” ujar Ruddy saat mengikuti proses latihan Arema di Stadion Gajayana, Sealasa (8/9/2015).

Ia mengatakan, Dani sudah menyampaikan kabar dirinya menjadi tentara di akhir minggu lalu. Dani bukan satu-satunya pemain sepakbola profesional yang lolos seleksi pendidikan Bintara TNI AD.

Ada empat pemain lain yang juga rekan Dani di Timnas Indonesia U-23 yang juga akan segera menjadi anggota TNI AD.

Meskipun akan segera berstatus jadi seorang prajurit TNI, ikatan Dani sebagai pemain di Arema dipastikan tidak berubah.

Manajemen Arema bahkan sudah menyiapkan surat pernyataan yang menyebut posisi Dani sebagai pemain Arema Cronus.

“Kami siapkan surat yang poinnya dia masih jadi pemain Arema aktif dan masuk line up dalam mengikuti kompetisi,” tambah Ruddy.

Dukungan juga dilontarkan pelatih Arema, Joko ‘Gethuk’ Susilo.

“Kami sangat mendukung, kami juga berharap dia (Dani) bisa menjaga performa sehingga dia tetap bisa bersaing di dalam tim Arema. Kalau dia performanya tetap terjaga dia masih bisa kami turunkan terus dalam pertandingan,” ujar Gethuk.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved