Rabu, 1 Oktober 2025

Australia Open Super Series 2014

Davide Astori Senang Dipinjamkan ke AS Roma

"Saya langsung berpikiran positif. Saya tahu banyak pemain Roma dari tim nasional atau pernah bermain bersama mereka di masa lalu," ujarnya.

Editor: Dewi Pratiwi
zimbio
Davide Astori 

TRIBUNNEWS.COM - Davide Astori senang dengan kepindahannya ke AS Roma. Mantan bek Cagliari ini sudah menandatangani kepindahannya ke I Lupi dengan status pemain pinjaman selama semusim.

“Saya senang bermain untuk klub ini (AS Roma) setelah enam tahun di Cagliari dan itu sebabnya saya berterima kasih kepada mantan klub saya itu," kata Astori.

"Saya langsung berpikiran positif. Saya tahu banyak pemain Roma dari tim nasional atau pernah bermain bersama mereka di masa lalu," ujarnya.

Astori mengaku sempat akan bergabung dengan Lazio. Apalagi, Cagliari sudah punya kesepatakan dengan klub rival sekota Roma itu. "Pernah ada kesepatakan di antara kedua klub dan tidak berakhir di transfer," katanya.

Lalu, Roma datang mengajukan penawaran dan Astori langsung mengatakan bersedia untuk bergabung dengan pemain Cagliari lainnya, Radja Nainggolan, yang sudah lebih dulu ke Roma. "Petualangan baru dimulai sekarang, saya sangat senang," tegasnya.

Baca di Koran Super Ball, Sabtu (2/8/2014)

Sumber: Super Skor
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
2
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
3
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
4
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
5
Inter Milan
5
3
0
2
13
7
6
9
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved