PSSI Tiap Tahun Melawan Malaysia
Timnas Indonesia telah bertemu dengan HRH Prince Abdullah untuk menjalin kerjasama antara Indonesia dan Malaysia.

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Koordinator Tim Nasional Indonesia, Bob Hippy mengatakan, dia dan manajemen Timnas Indonesia telah bertemu dengan HRH Prince Abdullah untuk menjalin kerjasama antara Indonesia dan Malaysia.
"Bentuk kerjasama itu adalah, setiap tahunnya Indonesia akan bertanding sepakbola melawan Malaysia. Ide ini sangat bagus untuk menyambung tali silaturahmi. Kami di lapangan musuh, tetapi di luar lapangan bersahabat," ujar Bob Hippy saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (8/9/2012).
Tahun 2011 lalu, Timnas Indonesia U-23 bertemu Timnas Malaysia U-23 di final Sea Games yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Kini di 2012, kedua kesebelasan kembali bertemu dalam turnamen SCTV Cup.
"Skuad Garuda muda sudah banyak berubah, tidak sama seperti tahun lalu. Ketika itu kami memang kalah di Sea Games, tatapi kami akan mencoba untuk membalas kekalahan itu di SCTV Cup dan Sea Games Myanmar 2013," kata Bob Hippy.
Baca juga:
- Bob Hippy: Bersatulah Sepakbola Indonesia
- Aji Santoso Terapkan Formasi 4-2-3-1
- Nil Maizar: Kami Ingin Imbangi Korea Utara
- Aji Santoso: Timnas U22 tak Takut Malaysia
- Persijap dah Matang Gabung ke ISL, Wuh!