Voli
Jadwal SEA V League 2025 Hari Ini: Hitter Terbaik Thailand Absen, Timnas Voli Putra Indonesia Untung
Jadwal SEA V League 2025 putra leg 1 dimulai hari ini, Rabu (9/7/2025), Timnas voli putra Indonesia vs Thailand pukul 13.00 WIB.
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal turnamen voli SEA V League 2025 putra leg 1 siap dimulai hari ini, Rabu (9/7/2025).
Sebanyak dua pertandingan tersaji, bertempat di Candon City Arena, Candon, Ilocos Sur, Filipina.
Di laga pembuka, ada duel yang mempertemukan Thailand vs Timnas voli putra Indonesia pada pukul 13.00 WIB.
Setelahnya, ada pertandingan antara Filipina vs Vietnam pukul 16.30 WIB.
Voli mania Tanah Air bisa menyaksikan seluruh pertandingan SEA V League 2025 putra leg 1 hari ini melalui siaran langsung MOJI TV maupun platform streaming Vidio.com.
Jadwal SEA V League 2025 Putra Leg 1 Hari ini
Rabu (9/7/2025)
Pukul 13.00 WIB: Thailand vs Indonesia
Pukul 16.30 WIB: Filipina vs Vietnam
Baca juga: Update SEA V League 2025 - Doni Haryono Cedera, Tak Ambil Risiko untuk Laga Indonesia vs Thailand

Berbicara soal SEA V League 2025 putra leg 1, Timnas voli putra Indonesia mendapat keuntungan atas absennya hitter terbaik Thailand.
Sosok itu bernama Anut Promchan yang sebelumnya selalu menjadi pemain langganan Thailand.
Posisi Promchan kemudian digantikan oleh Suwit Mahasiriyothin.
Dikutip dari Thairath, Promchan sudah absen membela Thailand di AVC Nations Cup 2025 beberapa waktu lalu.
Promchan mengalami cedera.
Namun, Promchan tetap diproyeksikan Thailand untuk SEA Games 2025 Desember mendatang.
Absennya Promchan jelas harus dimaksimalkan Timnas voli putra Indonesia untuk meraih poin perdana di SEA V League 2025.
Baca juga: Klasemen Voli VNL 2025 Putri: Idola Megawati Aduk Zona Degradasi, Italia Lolos 8 Besar Malam Ini
Skuad Thailand di SEA V League 2025
No punggung - nama - posisi
1. Nattapong Chachamnan (L)
2. Prasert Pinkaew (MB)
3. Amornthep Khonhan (OP) (C)
5. Kissada Nilsawai (MB)
7. Toopadit Phraput (MB)
14. Tanapat Charoensuk (L)
15. Suwit Mahasiriyothin (OH)
17. Boonyarid Wongtorn (S)
19. Supakorn Jenthaisong (OH)
20. Kiadtiphum Ramsin (MB)
22. Anurak Phanram (OH)
23. Narongrit Janpirom (S)
24. Warinthon Kamchoo (OH)
26. Chaiwat Thungkham (OH)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.