Selasa, 7 Oktober 2025

Fazril Aulia Rachman Raih Juara 2 Kejuaraan Pencak Silat Internasional di Thailand

Dalam kejuaraan tersebut, Fazril menunjukkan performa kompetitif dan menjunjung tinggi sportivitas, sehingga mengharumkan nama Indonesia

|
Penulis: Wahyu Aji
HandOut/IST
JUARA PENCAK SILAT - Fazril Aulia Rachman, mahasiswa Fakultas Ekonomi angkatan 2022, meraih juara II dalam ajang 3rd TNSU ASEAN University Pencak Silat Championship 2025 yang digelar di Yala, Thailand, pada 21 sampai 28 Juni 2025. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mahasiswa Universitas Borobudur kembali menorehkan prestasi di tingkat internasional. 


Fazril Aulia Rachman, mahasiswa Fakultas Ekonomi angkatan 2022, meraih juara II dalam ajang 3rd TNSU ASEAN University Pencak Silat Championship 2025 yang digelar di Yala, Thailand, pada 21 sampai 28 Juni 2025.


Kompetisi tersebut mempertemukan para atlet pencak silat dari berbagai perguruan tinggi di kawasan Asia Tenggara.


Dalam kejuaraan tersebut, Fazril menunjukkan performa kompetitif dan menjunjung tinggi sportivitas, sehingga mengharumkan nama Indonesia, khususnya Universitas Borobudur.


Sebagai bentuk penghargaan atas pencapaian tersebut, Universitas Borobudur memberikan dua bentuk beasiswa kepada Fazril, yakni Beasiswa Mahasiswa Berprestasi untuk jenjang S1 yang sedang ditempuh, serta Beasiswa Mahasiswa Berprestasi untuk jenjang S2 apabila melanjutkan studi di kampus yang sama. 


Pemberian beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen universitas dalam mendukung mahasiswa berprestasi di berbagai bidang.


Rektor Universitas Borobudur, Prof. Ir. H. Bambang Bernanthos, M.Sc., menyampaikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh mahasiswa tersebut.


“Kami menyampaikan rasa bangga atas pencapaian yang diraih oleh saudara Fazril. Universitas Borobudur berkomitmen untuk terus mendukung potensi mahasiswa, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Kampus akan terus menjadi ruang pengembangan bagi talenta muda Indonesia untuk berkompetisi secara global,” ujarnya ditulis, Rabu (2/7/2025).


Keikutsertaan Fazril dalam kejuaraan ini turut difasilitasi oleh Kantor Urusan Internasional Universitas Borobudur yang bertindak sebagai pendamping resmi selama kegiatan berlangsung.


Dukungan ini menjadi bagian dari strategi universitas dalam memperluas jejaring internasional dan mendukung mobilitas mahasiswa ke tingkat global.


Prestasi yang diraih Fazril diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh civitas akademika Universitas Borobudur untuk terus mengembangkan potensi, meningkatkan daya saing, serta memberikan kontribusi positif bagi nama baik Indonesia di kancah internasional. 

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved