Minggu, 5 Oktober 2025

Voli

Hasil Liga Voli Putri Korea: Red Sparks Duel 5 Set, Megawati Cs Bungkam Juara Bertahan 2-3

Hasil Liga Voli Putri Korea hari ini diwarnai drama hingga 5 set dalam laga Hyundai Hillstate vs Red Sparks, dimenangkan Megawati cs.

KOVO
Hasil Liga Voli Putri Korea: Red Sparks Duel 5 Set, Megawati Cs Bungkam Juara Bertahan 2-3 - Megawati Hangestri bersama rekan setimnya, Red Sparks saat lawan GS Caltex, Jumat (10/1/12025). 

Blocking dari Hyundai cukup sering membuat Red Sparks gagal dalam melakukan serangan.

Kendati begitu Red Sparks tetap mencoba untuk mengimbangi defense dan serangan Hyundai.

Tak heran jika selepas technical time-out Megawati dan kolega masih mampu menipiskan gap 11-10.

Sayangnya konsistensi Hyundai tak mudah luntur.

Karena itu tim tuan rumah berhasil kembali memimpin dengan skor 15-11.

Hyundai masih mampu menjaga konsistensi dan memimpin jauh 19-15.

Kendati demikian blocker tim asal Daejeon masih mengais asa untuk mencuri poin.

Bukilic sangat impresif ketika melakukan serangan hingga mampu membalik kedudukan 21-22.

Sayangnya keunggulan tersebut tak bertahan lama, Hyundai bangkit dan main cepat, menang 25-23.

Set ketiga kedua kubu tak mengendurkan tempo permainan.

Pevoli Hyundai Hillstate, Lee Da-hyeon saat melakoni pertandingan Liga Voli Korea Selatan putri musim 2023/2024.
Pevoli Hyundai Hillstate, Lee Da-hyeon saat melakoni pertandingan Liga Voli Korea Selatan putri musim 2023/2024. (Instagram @dahyeon_1210)

Tetap dengan aksi jual beli serangan, baik Red Sparks maupun Hyundai solid dengan spike dan block.

Hal itulah yang membuat kedua tim terus saling kejar hingga mencatatkan skor 6-8 untuk keunggulan Red Sparks.

Selepas jeda, Megawati cs dapat momentum apik untuk memimpin.

Hye-seon dapat set-up serangan apik untuk membuat Hyundai mati langkah.

Siasat itu membuat tim asal Daejeon melesat hingga skor 8-12.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved