India Open 2023
Menerka Laju Dejan/Gloria di India Open 2023: Kans ke Final Terbuka, Hati-hati dengan Wakil Thailand
Menerka laju Dejan/Gloria di India Open 2023 yang memiliki kans untuk menembus ke partai final jika bisa konsisten dan waspadai wakil unggulan.
TRIBUNNEWS.COM - Nama Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja sukses membuat kejutan di Malaysia Open 2023 karena mampu lolos ke semifinal super 1000 untuk pertama kalinya.
Capaian itu jadi modal apik untuk Dejan/Gloria jelang mengarungi India Open 2023 yang dimulai hari ini Selasa (17/1/2023).
Sedikit menerka laju Dejan/Gloria, nampaknya ganda campuran besutan PB Djarum itu berpeluang untuk melaju ke final.
Dengan catatan mereka wajib mewaspadai unggulan andal dari Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Baca juga: Update Ranking BWF Pasca-Malaysia Open 2023: Fajar/Rian Kian Solid, Apriyani/Fadia & Ginting Melejit

Jika menilik hasil drawing yang didapat Dejan/Gloria, mereka berada di bracket bawah.
Dibanding dengan bracket atas, bracket bawah justru wakil andalannya lebih sedikit.
Tercatat bracket atas ada lima unggulan seperti Zheng Siwi/Huang Yaquiong (China) hingga Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).
Sedangkan bracket bawah hanya ada Dechapol/Sapsiree (Thailand), Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing (Malaysia), dan Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hongkong).
Dengan melihat perbandingan itu, bisa dikatakan bahwa potensi Dejan/Gloria untuk setidaknya melaju sampai perempat final terbuka.
Mengingat sejauh ini di sektor ganda campuran didominasi oleh wakil-wakil unggulan.
Terutama Zheng/Huang (China), Dechapol/Sapsiree (Thailand), dan Yuta/Arisa (Jepang) yang kerap eksis di partai final.
Akan tetapi, hal itu bisa terjadi jika Dejan/Gloria masih bisa terus konsisten.
Pasalnya jika melihat perjalanan pasangan baru tersebut di tahun 2022 mereka cukup menjanjikan.
Baca juga: India Open 2023: Lakoni Perang Saudara, Marcus/Kevin Diunggulkan Ketimbang Leo/Daniel

Berawal kerap tumbang di babak pertama dan kedua, mereka perlahan-lahan bisa membuktikan tajinya dengan menangi turnamen di International Challenge.
Berkat raihan juara di International Challenge mengantarkannya bisa melaju jauh di turnamen agenda BWF yaitu Australia Open 2022 lalu.
Menariknya di Australia Open 2022 mereka juga berhasil menembus semifinal.
Meski Australia Open 2022 hanya berlevel super 300, itu menjadi pemantik kepercayaan diri Dejan/Gloria.
Terbukti mereka bisa melanjutkan tren positifnya di Malaysia Open 2023, yakni melaju sampai semifinal.
Langkah Dejan/Gloria baru terhenti saat berhadapan dengan rankin 1 dunia sekaligus juara bertahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Meski begitu, hasil yang diperoleh saat bersua pasangan yang akhirnya meraih juara Malaysia Open 2023 itu juga tak terlalu buruk.
Dejan/Gloriamemang kalah dua set langsung, tapi mereka mampu memberi perlawanan apik dan kalah tak cukup jauh selisih poinnya, yakni 21-16, 21-18.
Dengan capaian itu, bukan tidak mungkin jika Dejan/Gloria patut dinantikan aksinya di India Open 2023.
(Tribunnews.com/Niken)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.