Malaysia Open 2022
Fakta Hasil Malaysia Open 2022 - Gregoria Putus Mimpi Buruknya seusai Pulangkan Akane Yamaguchi
Dua fakta menarik mengiringi kemenangan Gregoria Mariska Tunjung saat memulangkan Akane Yamaguchi di babak 32 besar Malaysia Open 2022 hari ini.
Sebelum melakoni laga Malaysia Open 2022, Gregoria secara tragis dikalahkan Phittayaporn Chaiwan (Thailand) di Indonesia Open 2022.
Lewat permainan rubber game, Gregoria kalah melawan Phittayaporn dengan skor 17-21, 21-10, dan 12-21.
Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Gregoria Mariska Tunjung Menang atas Pemain Terbaik Dunia
Pada turnamen sebelumnya di Indonesia Masters 2022, Gregoria sempat membuka asa bisa meraih prestasi lebih baik dengan lolos ke babak kedua.
Hanya saja memang langkah Gregoria langsung terhenti di babak kedua, seusai kalah melawan Pusarla V Sindhu (India) dengan skor 21-23, 22-20, dan 11-21.
Di ajang All England 2022 yang digelar sebelum Indonesia Masters 2022, Gregoria juga harus kalah telak melawan An Se Young dengan skor 16-21 dan 4-21.
Berbagai kekalahan yang diderita Gregoria tersebut seakan langsung dibayar dengan kemenangannya melawan Akane di babak 32 besar Indonesia Open 2022.
Pada babak berikutnya, Gregoria tinggal menunggu pemenang antara He Bingjiao (China) atau Wang Zhi Yi (China) di 16 besar Malaysia Open 2022.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)