Selasa, 7 Oktober 2025

MotoGP

MotoGP Italia 2022 - Rajai Sirkuit Mugello, Pecco Bagnaia: Saya Kehilangan Suara

Menangi balapan di Mugello, Pecco Bagnaia hampir kehilangan suara karena terlalu banyak perayaan.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP
Reaksi pebalap Ducati Tim Lenovo Italia Francesco Bagnaia usai sesi latihan bebas ketiga jelang Grand Prix Moto GP Prancis, di sirkuit Bugatti di Le Mans, barat laut Prancis, pada 14 Mei 2022. 

Akan tetapi setelah berjalannya balapan, Bagnaia juga sukses mencoba mengoyak posisi pertama.

Meski Bagnaia sempat merasa terlambat ketika memasuki titik pengereman pertama, kemudian ia bisa menyelesaikan balapan dengan baik.

Perlahan tapi pasti, Bagnaia sukses memimpin balapan hingga akhir.

"Kami bekerja dengan sangat baik akhir pekan ini. Startnya bukan yang terbaik, saya terlambat di titik pengereman pertama."

(Dari kiri) Pembalap Ducati Lenovo Team Italia Francesco Bagnaia, Pembalap Prancis Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo, Pembalap Mooney VR46 Racing Ducati Italia Luca Marini, Pembalap Gresini Racing Ducati Italia Fabio Di Giannantonio (kanan) dan sesama pebalap bersaing selama Moto GP Grand Italia Prix ??di trek balap Mugello, Tuscany, pada 29 Mei 2022.
(Dari kiri) Pembalap Ducati Lenovo Team Italia Francesco Bagnaia, Pembalap Prancis Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo, Pembalap Mooney VR46 Racing Ducati Italia Luca Marini, Pembalap Gresini Racing Ducati Italia Fabio Di Giannantonio (kanan) dan sesama pebalap bersaing selama Moto GP Grand Italia Prix ??di trek balap Mugello, Tuscany, pada 29 Mei 2022. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Kemenangan Bagnaia tentunya nampak istimewa karena tampil di kandangnya sendiri.

Terlebih dia bisa merayakan kemenangan dengan fans.

"Saya lebih senang bisa merayakan kemenangan ini di kandang di depan fans tuan rumah. Ini luar biasa."

Berkat kemenangan Bagnaia, kini dia berhasil menduduki peringkat keempat kejuaraan dunia dengan koleksi 81 poin.

Dengan perolehan ini, besar harapan Bagnaia kembali merengkuh hasil apil di balapan selanjutnya.

Patut dinanti aksi dari Bagnaia pada balapan selanjutnya di Sirkuit Cataluna, Spanyol pada tanggal (5/6/2022) mendatang.

(Tribunnews.com/Niken)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved