Senin, 6 Oktober 2025

Piala Sudirman 2021

Piala Sudirman 2021 - Praveen/Melati Tumbang oleh Hoo/Cheah, Indonesia Disingkirkan Malaysia 2-3

Untuk pertama kalinya dalam kejuaraan dunia, Malaysia mengalahkan Indonesia saat Praveen/Melati kalah dari Hoo/Cheah di perempatfinal Piala Sudirman

Pedro PARDO / AFP
Pebulutangkis Indonesia Melati Daeva Oktavianti (tengah) melakukan pukulan di samping pasangan Praveen Jordan dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran mereka melawan Simon Wing Hang Leung dan Gronya Somerville dari Australia selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 24 Juli, 2021. 

Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ganda Campuran Indonesia Praveen Jordan-Melati Deava Oktaviani dikalahkan ganda campuran Malaysia, Hoo Pang Ron-Cheah Yee See.

Atas hasil ini, langkah Indonesia di Piala Sudirman 2021 terhenti di partai perempatfinal.

Bermain di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Jumat (1/10/2021), Praveen-Melati harus mengakui keunggulan Hoo-Cheah.

Mereka ditumbangkan Hoo-Cheah tiga gim dengan skor 19-21, 21-9, dan 16-21.

Game 1 sektor ganda campuran berlangsung ketat

Praveen-Melati mengawali pertandingan tertinggal 4 poin dengan skor 1-5.

Praveen/Melati kalah di paruh pertama game 1 dengan skor 8-11 untuk keunggulan Hoo-Cheah.

Praveen membuat banyak kesalahan yang berimbas Indonesia tertinggal dari pasangan Malaysia dengan skor 10-14.

Pasangan Malaysia Hoo-Cheah bermain hati-hati, dengan selalu membuat bola-bola datar, mengantisipasi Praveen melakukan smash.

Berkat pola permainan itu, Hoo-Cheah berhasil memperlebar keunggulan menjadi 13-18 untuk ketertinggalan Indonesia.

Tertinggal poin, Praveen-Melati selalu mengecilkan bola, untuk mencari peluang melakukan smash.

Berkat pola permainan itu, Praveen bisa melepaskan smash-smash keras yang membuat Indonesia memperkecil keunggulan.

Dari yang semula tertinggal 4 poin, jadi tertinggal 1 poin dengan skor 19-20.

Namun, pengembalian Melati tidak melewati di net dan membuat Indonesia kalah di game 1 dengan skor 19-21.

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved