Senin, 6 Oktober 2025

Olimpiade 2021

Serba-serbi Olimpiade Tokyo 2020, Medali Daur Ulang Hingga Enam Olahraga Baru

serba-serbi Olimpiade, rangka tempat tidur di Perkampungan Altet juga terbuat dari karton yang dapat didaur ulang

Instagram.com/Olympics
Upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020, Jumat (23/7/2021) 

 

TRIBUNNEWS.COM – Gelaran Olimpiade Tokyo 2020, yang baru saja diresmikan pada Jumat, 23 Juli 2021 ternyata punya sejumlah fakta menarik.

Pembukaan olahraga empat tahunan itu ditandai dengan berkobarnya api Olimpiade saat Opening Ceremony di New National Stadium, stadium nasional milik Jepang.

Sejumlah fakta menarik ini terkait dengan situasi dunia yang tengah dilanda pandemi.

Dilansir SportFEAT.com dari Bernama, terdapat enam fakta menarik dari turnamen yang digelar di Negeri Sakura ini.

Baca juga: Perjuangan Windy Cantika Harumkan Nama Indonesia, Sempat Positif Covid, Dulu Latihan Barbel Semen

1. Pandemi Covid-19

Pandemi Covid-19 memberikan imbasnya pada dunia olahraga khususnya Olimpiade Tokyo 2020.

Olimpiade ini semula dijadwalkan pada 24 Juli dan 9 Agustus 2020, namun harus mundur satu tahun akibat wabah virus dari Wuhan, China itu.

Penundaan ini menjadi tragedi pertama kali jadwal Olimpiade mundur sejak 124 tahun turnamen multi cabang ini dimulai.

Olimpiade kali ini juga terasa berbeda sebab ada beberapa venue/arena yang digelar tanpa kehadiran penonton.

Hanya acara yang digelar di Prefektur Miyagi, Ibaraki, dan Shizuoka boleh dihadiri penonton.

Selain itu, para atlet juga wajib menjalani karantina dan menjalani protokol kesehatan selama Olimpiade Tokyo 2020 dilaksanakan.

Baca juga: Cerita Pesepakbola Indonesia di Liga Eropa, Gaji Ratusan Juta Tapi Cari Sepatu Bola Saja Susah

Gambar ini menunjukkan cincin Olimpiade dan Stadion Olimpiade di Tokyo pada 20 Juli 2021, menjelang Olimpiade Tokyo 2020.
Gambar ini menunjukkan cincin Olimpiade dan Stadion Olimpiade di Tokyo pada 20 Juli 2021, menjelang Olimpiade Tokyo 2020. (Behrouz MEHRI / AFP)

2. Enam Olahraga Baru

Olimpiade Tokyo 2020 menciptakan rekor 33 cabang olahraga dan 339 acara. 

Pada tahun 2016, Komite Olimpiade Internasional (IOC) menyetujui lima olahraga baru untuk Olimpiade Tokyo, yaitu baseball, softball, karate, skateboard, panjat tebing, dan selancar. 

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved