Sabtu, 4 Oktober 2025

Australian Open 2019

Hasil Australian Open 2019 - Praveen/Melati Melaju ke Final Usai Kalahkan Wakil Jepang

Ganda Campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sukses melaju ke final Australian Open 2019.

Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BWF Badminton
Jadwal German Open 2019 Rabu 27 Februari, Praveen/Melati jadi laga pembuka lawan Belanda, laga mulai pukul 15.00 WIB. 

Hasil Australian Open 2019 - Praveen/Melati Melaju ke Final Usai Kalahkan Wakil Jepang

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Australian Open 2019 hari ini, Sabtu (8/6/2019) dapat disimak dalam berita ini.

Empat wakil Indonesia bertarung di semifinal Australian Open 2019, diantaranya, Tunggal Putra (2), Ganda Putri, dan Ganda Campuran.

Ganda Campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sukses melaju ke final Australian Open 2019.

Pasangan unggulan 6 ini mengalahkan unggulan 2 wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino melalui rubber gim.

Set pertama, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti langsung melesat dengan keunggulan 11-7.

Hingga akhirnya menyudahi laga dengan skor 21-13.

Pada set kedua, giliran ganda campuran Jepang yang mendominasi di awal pertandingan.

Yuta Watanabe/Arisa/Higashino unggul 6-10 dari pasangan Indonesia.

Indonesia semakin tertinggal dari Jepang, 8-16. Hingga akhirnya meyerah dengan skor akhir 12-21 di set kedua.

Tensi pertandingan pada set ketiga meningkat, kedua pasangan terlibat kejar-kejaran poin.

Namun keberuntungan berpihak kepada Indonesia karena Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil menang di set ketiga dengan skor 21-17.

Pada pertandingan lain, pasangan Ganda Putri Indonesia Greysia Polli/Apriyani Rahayu gugur di babak semifinal Australian Open 2019.

Greysia Polli/Apriyani Rahayu harus mengakui keunggulan pasangan China, Chen Qingchen/Jia Yifan setelah melalui pertandingan panjang, 3 set.

Ganda Putri andalan Indonesia ini takluk di set pertama dengan skor 13-21.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved