Jumat, 3 Oktober 2025

AEK Memorial III

Pegasus Antisipasi Ledakan Peserta

Tuan rumah dari seri kejuaraan nasional Equestrian Indonesia (Eqina) AEK Memorial III

Editor: Toni Bramantoro
ist
Moment opname dari Piala Pangdam Jaya. Dalam gambar: Wiji Wibowa, Bibit Sucipto, Ferry Sudarmadi, Albert Pelealu, dan James Momongan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tuan rumah dari seri kejuaraan nasional Equestrian Indonesia (Eqina) AEK Memorial III, yakni Pegasus Stable, sudah melakukan persiapan untuk menyambut pergelaran 'event' itu.

Bahkan, "Persiapan AEK Memorial III sudah hampir final," terang Bibit Sucipto, pembina Pegasus yang juga 'event director' AEK Memorial III. Bibit Sucipto menjelaskan, pekan ini jajaran panitia konsentrasi dalam pembuatan kandang.

"Ini untuk mengantisipasi membludaknya peserta," ucap Bibit, Selasa (26/11/2013) malam.

Kepada tribunnews.com, Bibit yang juga Kabid Binpres Eqina menyatakan bahwa jumlah kontestan AEK Memorial III kemungkinan besar akan melampaui partisipan dari Piala Pangdam Jaya, 22-24 Desember baru lalu di Pulomas.

Terkait penyelenggaraan kejuaraan equestrian Piala Pangdam Jaya itu, Ketum Eqina Jose Rizal Partokusumo meluruskan pemberitaan tTribunnews.com sebelumnya, khususnya mengenai jumlah peserta.

"Peserta Pangdam Jaya 120 kuda dengan 350 entries, sementara Tribunnews menulis jumlah peserta 115 kuda dengan 120 pendaftar," jelas Jose Rizal Partokusumo.

Jose juga menjelaskan rencana pelaksanaan 'Eqina Night, pada Sabtu (14/11/2013) malam.

"Itu malam penyampaian Eqina Awards,'' terang Jose. Memang masih ada acara perlombaan pada Minggu (15/11/2013).

Kata Jose, penghargaan 'Eqina Awards' Sabtu malam itu dianugerahkan kepada 'rider-rider' yang masih belum masuk 'Eqina Point System'. (tb)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved