Jumat, 3 Oktober 2025

Bob Arum: Saya Tak Tahu Apakah Pacquiao Masih Berlatih Tinju

Bob Arum khawatir dengan penampilan petinju Filipina, Manny Pacquaio, saat menghadapi penantangnya, Timothy Bradley

zoom-inlihat foto Bob Arum: Saya Tak Tahu Apakah Pacquiao Masih Berlatih Tinju
NET
Manny Pacquiao berdoa di gereja

TRIBUNNEWS.COM – Promotor tinju Bob Arum khawatir dengan penampilan petinju Filipina, Manny Pacquaio, saat menghadapi penantangnya, Timothy Bradley, 9 Juni mendatang. Alasannya, juara dunia tinju kelas menengah WBO itu dinilainya telah menjadi "orang yang sama sekali berbeda" sejak kemenangan kontroversial atas Juan Manuel Marquez November lalu.

Dalam konferensi pers Maret lalu, Pacman, julukan Pacquaio, mengaku telah dipanggil oleh Tuhan untuk segera gantung sarung tinju. Karenanya, kemungkinan tarung melawan Bradley bakal menjadi laga terakhirnya.

"Bradley adalah petinju hebat," kata Arum dikutip dari HBO kemarin. "Ia tak terkalahkan, dan penantang hebat untuk Pacquiao. Masalahnya adalah, akan seperti apa penampilan Pacquiao nanti?," tanya Arum.

Arum menggarisbawahi bahwa sejak pertarungan terakhir November lalu, Pacman memang telah benar-benar berubah. "Dia jadi sangat religius. Ia mempelajari al kitab setiap malam. Tapi saya tak tahu apakah ia masih terus berlatih tinju," tutur sang promotor.

Pacquiao sendiri mengaku Bradley lawan yang berat. “Bradley membawa banyak senjata ke dalam arena pertarungan. Dia masih muda, memiliki gaya yang agresif, dan memiliki keinginan menjadi juara dunia. Saya memperhatikan gaya bertarung dia," ucap Pacquiao seperti dilansir ESPN.

"Tidak peduli ada berapa banyak bakat tinju di dunia ini. Yang pasti, permainannya selalu meningkat seiring menjadi juara dunia. Bradley selalu menemukan cara untuk menang. Dia memiliki tekad yang besar, mampu beradaptasi, dan dapat mengubah strategi di pertengahan laga," imbuhnya. (Tribunnews/den)

Baca juga:

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved