Kamis, 2 Oktober 2025

Kabar Artis

Pamer Cincin usai Dilamar Kevin Wazeng, Mawar AFI Singgung Kisah Cinta Impian

Mawar AFI pamer cincin setelah dilamar Kevin Wazeng, singgung soal kisah cinta impian.

TRIBUNNEWS.COM/Fauzi Nur Alamsyah
KISAH CINTA MAWAR - Mawar AFI saat ditemui di Polres Metro Depok, Selasa (5/4/2022). Mawar AFI memamer cincin setelah dilamar Kevin Wazeng, singgung soal kisah cinta impian. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Mawar AFI memamerkan cincin usai dilamar kekasihnya, Kevin Wazeng.

Seperti diketahui Mysa Mawar, alias Mawar AFI, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Akademi Fantasi Indosiar (AFI) baru saja dilamar oleh kekasihnya, Kevin Wazeng.

Berita bahagia itu diumumkan langsung oleh Mawar AFI lewat unggahan Instagram-nya @mysamawar.

Dalam foto yang dibagikannya, Mawar AFI terlihat mengenakan dress panjang berwarna hitam.

Wajahnya terlihat sumringah tatkala memegang buket bunga mawar berukuran besar.

"Kau menemukan aku ketika aku tersesat, kau membuatku tersenyum, saat aku menangis, kau mencintaiku, saat aku menyangkal..,

Kau membawaku kembali ketika aku kehilangan, kau temukan aku hancur, dalam ribuan keping. 

Kau terus mencoba, bergabung dengan mereka.

Anda tidak bisa, tetapi Anda menjaga mereka lebih aman daripada diri Anda sendiri," tulis Mawar diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

Lewat unggahan itu, Mawar AFI juga menyinggung soal kisah cinta yang ia dambakan selama ini.

"Sayang, temukan aku lagi di kehidupan lain yah..,

Baca juga: Tak Cemburu Mantan Suami Nikah Lagi, Mawar AFI hanya Tak Rela Eks ART jadi Ibu Tiri Anaknya

Di dunia lain.. Temukan aku lagi 

Terima kasih telah menjadi kisah cinta yang selalu aku impikan.

Aku Sangat Mencintaimu Sayang," pungkasnya.

Sementara dalam unggahan di Instagram Kevin Wazeng, Mawar AFI terlihat berpose dengan memamerkan sebuah cincin yang melingkar di jari manisnya.

Caption pada unggahan Kevin Wazeng itu pun tak kalah mencuri perhatian.

Ia menyebut Mawar AFI adalah cinta terbaik yang pernah ditemui Kevin Wazeng di dalam hidupnya.

"Kau pasti pencuri terindah yang pernah aku temui..,

Kau mencuri hatiku, Mysa.

Kamu adalah cinta terbaik yang pernah aku minta," aku Kevin.

Bagi Kevin, Mawar adalah segala-galanya.

"Cintaku, hidupku, selalu, belahan jiwaku, segalanya bagiku," ungkapnya.

Ia pun bersyukur hubungannya dengan pelantun tembang Izinkan Aku itu bisa ke jenjang yang lebih serius.

"Akhirnya! Bab berikutnya dari buku kami ditulis," sambungnya.

Kevin pun berjanji tidak akan pernah meninggalkan Mawar Seorang diri.

"Aku berjanji padamu, mulai hari ini kamu tidak akan pernah berjalan sendirian..,

Aku datang, aku melihat, aku berencana, aku berhasil," tutup Kevin Wazeng.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved