Diberikan Tempat Hiburan Malam hingga Berlian, Dinar Candy Belum Mau Dinikahi Ko Apex
Dinar menyebut sejak memiliki hubungan, Ko Apex memintanya berhenti menjadi DJ
Laporan Wartawan Wartakotalive, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DJ Dinar Candy menjadi sorotan publik usai mengaku memiliki hubungan asmara dengan pengusaha kaya raya bernama Ko Apex.
Hubungan asmara Dinar Candy dan Ko Apex sudah berjalan selama satu tahun belakangan ini.
Jalinan cinta keduanya pun mendapat respon baik dan buruk oleh warganet.
Namun, Dinar Candy tidak menegaskan secara rinci status hubungan asmaranya dengan Ko Apex.
"Ya ada hubungan kalau ditanya, ya ada lah," kata Dinar Candy ketika ditemui di kawasan SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (21/3/2024).
Meski begitu, selama memiliki hubungan satu tahun, Dinar mengakui sudah mendapatkan banyak pemberian dari Ko Apex, dari tas branded hingga berlian.
Baca juga: Kurangi Aktivitas Syuting, Dinar Candy Pilih Geluti Bisnis Kosmetik hingga Kuliner Bareng Ko Apex
"Dibeliin mobil, tempat hiburan malam, dibeliin tas sama berlian juga karena ko Apex orangnya memang Royal," ucap wanita berusia 30 tahun itu.
Kendati demikian, wanita bernama Dinar Miswari ini belum mau dinikahi Ko Apex dalam waktu dekat, guna melanjutkan hubungan asmara mereka ke jenjang pernikahan.
"Engga mau. Karena dua duanya sekarang sibuk kerja dengan kerjaan masing masing. Sebelumnya ada masalahlah di kerjaan. Cuma memang aku mau bekerja dulu," jelasnya.
Dinar menyebut sejak memiliki hubungan, Ko Apex memintanya berhenti menjadi DJ.
Akan tetapi, ia menolak permintaan kekasihnya itu dengan memberikan penjelasan yang baik.
"Aku punya masa di dunia malam, kalau disuruh berhenti bukan masalah uangnya, cuma sayang berhenti aja gitu buat ninggalin penggemar. Memang awalnya disuruh cut sama koh apek DJ ya, cuma pelan pelan kasih pengertian ke Ko Apex," terangnya.
"Aku engga mau ninggalin hal yang sudah aku rintis selama bertahun-tahun," sambungnya.
Dinar Candy hanya meminta doa untuk hubungannya dengan Ko Apex.
Kalau berjodoh ia mau menerima ajakan pernikahan dengan sang kekasih.
"Tunggu tanggal mainnya aja," ujar Dinar Candy. (ARI)
Sumber: Warta Kota
Organisasi Kepemudaan Apresiasi Langkah Tegas Pemprov Sumut Tutup Tempat Hiburan Malam |
![]() |
---|
Cerita Lisa Mariana Pernah Masuk Pesantren tapi Hanya Satu Hari: Pagi Masuk, Sorenya Kabur |
![]() |
---|
Momen Dinar Candy Ajak Nikita Mirzani Joget saat nge-DJ di Lapas |
![]() |
---|
Sempat Rugi Miliaran di Bisnis Kapal Tongkang, Dinar Candy Ogah Terjun ke Usaha Skincare: Takut |
![]() |
---|
Nangis Lihat Nikita Mirzani Peluk Anak di Persidangan, Dinar Candy Beri Pesan Haru ke sang Aktris |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.