Kamis, 2 Oktober 2025

Kabar Artis

Ibunda Sebut Anang Hermansyah Punya Banyak Pacar di Masa Lalu: Nurun Sama Ayah

Ibunda Anang Hermansyah, yakni Anissa Choliq mengatakan bahwa sang anak memiliki banyak pacar di masa lalu yang menurun dari ayah Anang.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Salma Fenty
IST
Ibunda Anang Hermansyah, yakni Anissa Choliq mengatakan putranya tersebut dulu pernah memiliki banyak pacar. 

TRIBUNNEWS.COM - Ibunda Anang Hermansyah, yakni Anissa Choliq mengaku sang anak pernah memiliki banyak pacar.

Namun, saat itu masa-masa pacaran yang belum di jenjang serius.

Dikutip dari YouTube NGOBROL ASIX, Senin (3/4/2023), Anissa Choliq membeberkan faktanya.

"Waktu dia di Jember, dia tukang pacaran nggak, Ma?" tanya Ashanty.

"Ya pacaran, tapi pacarannya anak-anak," jawab Anissa Choliq.

Baca juga: Ibunda Benarkan Anang Hermansyah Pernah Drop Out saat Kuliah: Bikin Masalah Terus

Selain itu, mantan pacar Anang Hermansyah belum pernah dikenalkan kepada orangtua suami Ashanty.

Kendati demikian, Ashanty mengaku pernah dikenalkan mantan pacar Anang Hermansyah oleh suaminya sendiri.

"Ada nggak yang dikenalin ke mama? Cerita dong, Ma."

"Dia ngaku dia pernah punya pacar, waktu itu aku dikenalin, Ma di Jember," terang Ashanty.

"Pokoknya temen SMA-nya katanya dulu, jangan sebut nama lah, nggak enak nanti tersinggung."

"Aku dikenalin, 'Itu dulu bekas pacar aku', SMP atau SMA gitu, udah ibu-ibu," imbuhnya.

Ibunda Anang yang akrab disapa Anis tersebut tanpa sungkan mengatakan bahwa anaknya memang dulu memiliki banyak pacar.

Hal itu rupanya menurun dari ayah Anang.

"Banyak pacarnya," ucap Anis.

"Banyak pacarnya, dari SMP ya, Ma?" tanya Ashanty.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved