Sabtu, 4 Oktober 2025

Diduga Saling Kenal, Mawar AFI Akan Polisikan Beberapa Pemilik Akun Instagram

Mawar AFI akan melaporkan beberapa pemilik akun Instagram ke polisi atas tuduhan pencemaran nama baik.

Instagram @mysamawar
Mawar AFI 

Postingan tersebut merupakan kalimat-kalimat curahan hati Mawar perihal rasa kecewanya tentang hasil percerainnya.

"Yang mana sesuatu  yang dia tuliskan di postingannya tersebut itu adalah bagian dari ekspresi perasaan lukanya dia, perasaan kecewanya dia, atas perceraian dia dengan mantan suaminya, yang mana menurut dia, dia tidak pernah menghadiri proses sidang itu, dan dia tidak pernah mengetahui tentang apa yang terjadi," beber Zakir.

Mawar AFI atau Mysa Mawar
Mawar AFI 

"Karena dia menyerahkan semua pada suaminya saat itu, sehingga suaminya lah yang mengurus sampai pada akhirnya dia bercerai," sambungnya.

Ditambah, setelah bercerai, Steno Ricardo langsung menikahi mantan baby sitternya.

"Kemudian setelah bercerai, dia dibuat kaget dengan satu peristiwa baru, yaitu yang mana suaminya menikah dengan mantan baby sitter anaknya, yang dia gaji yang dia bayar pakai uangnya sendiri," ucap Zakir.

Karena hal itu, Mawar kecewa dan curhat di Instagram Story-nya hingga viral. Dengan begitu, sebagian warganet mendukung Mawar, namun ada pula yang justru menghujat artis kelahiran 1986 itu.

Apalagi, setelah curhatannya viral Mawar tampil di beberapa acara podcast dan membahas hal serupa.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved