Sabtu, 4 Oktober 2025

Semakin Serius di Dunia Bisnis, Daniel Mananta Siapkan Kolaborasi Unik

Daniel Mananta menyiapkan sebuah kolaborasi unik dari bisnis clothing miliknya, DAMN! I Love Indonesia dan Project SEED.

TRIBUNNEWS.COM/ALIVIO
Daniel Mananta saat ditemui di area GBK, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (28/5/2021) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah memutuskan berhenti sebagai host Indonesian Idol, Daniel Mananta semakin serius berbisnis.

Ia pun menyiapkan sebuah kolaborasi unik dari bisnis clothing miliknya, DAMN! I Love Indonesia.

Bisnis tersebut kini terus dikembangkan oleh Daniel Mananta dengan menjalankan kolaborasi revolusioner antara Damn! I Love Indonesia dan Project SEED.

Bisnisnya nanti akan menjadi bagian dari metaverse Project SEED sebagai non-fungible token.

Baca juga: Daniel Mananta Ungkap Kesedihannya Saat Tahu Ari Lasso Mengidap Kanker Limfoma

Baca juga: Tangisan Daniel Mananta Saat Kembali Pamit Dari Panggung Indonesian Idol

"Kita bangga menjadi salah satu backers-nya dan bagian dari new wave di Asia dengan membuat NFT limited edition bersama Project SEED," kata Daniel Mananta kepada awak media, Jumat (19/11/2021).

"Kita percaya gaming ecosystem Project SEED akan mengantar Indonesia ke level internasional," lanjutnya.

Baca juga: Daniel Mananta Buka Restoran, Menunya Makanan Indonesia, Tapi Standar Internasional

Nantinya Project SEED menggabungkan teknologi blockchain dalam ekosistem mobile gaming, dengan clothing brand Damn! I Love Indonesia sebagai diversifikasi NFT dan aset dalam game. 

Bangga dengan kolaborasi ini, Liko Subakti sebagai CEO Project SEED pun percaya bahwa kolaborasi NFT dan fashion brand milik Daniel Mananta itu, akan memulai sebuah big wave di Asia. 

"Project SEED telah menemukan partner yang berkembang pesat dan terpercaya di Asia Tenggara untuk meningkatkan exposure melalui cara yang menarik bersama Damn! I Love Indonesia," ujar Liko Subakti.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved