Senin, 6 Oktober 2025

Penyanyi Elly Kasim Meninggal

Air Mata Terakhir Elly Kasim dalam Iringan Doa dan Zikir, Risalina Mustika: Mama Saya Menangis

Risalina Mustika tak kuasa menahan kesedihan. Ibunya, penyanyi legendaris berdarah Minang Elly Kasim meninggal dunia, Rabu (25/5/2021).

Editor: Willem Jonata
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Pemakaman Elly Kasim di Al Azhar Memorial Garden Karawang, Jawa Barat, Rabu (25/8/2021). 

Kemudian, Rabu subuh Elly Kasim menghembuskan napas terakhirnya. 

"Berat kalau mau dijabarkan. Yang penting semua keluarga sudah ikhlas," ujar Risalina Mustika. 

Profil Elly Kasim

Elly Kasim merupakan perempuan kelahiran Tiku, Agam, Sumatera Barat, 76 tahun, lalu.

Ia dikenal sebagai penyanyi yang sering membawakan lagu-lagu daerah Minang.

Baca juga: Sudah Anggap Kakak Sendiri, Dorce Terpukul Atas Berpulangnya Penyanyi Elly Kasim

Hingga akhir hayatnya, Elly Kasim masih disibukkan dalam mengurus pernikahan.

Lantaran diketahui ia memiliki wedding organizer atau WO khusus Adat Minang.

Ditelusuri melalui Instagram @ellykasim.ek, WO-nya sempat mengurus pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Yang mana keduanya memang menggelar upacara Adat Minang, yakni Malam Bainai dan Malapeh Bujang.

Billar pun ikut berduka atas kepergian Elly Kasim, sosok yang membantu kelancaran acara pentingnya.

Dalam InstaStory @rizkybillar, ia menyampaikan rasa duka karena masih teringat jelas antusias sang penyanyi.

Rizky Billar ikut berduka atas kepergian penyanyi Elly Kasim.
Rizky Billar ikut berduka atas kepergian penyanyi Elly Kasim. (Instagram @rizkybillar)

Bahkan ketika mempersiapkan acara tersebut, ternyata Elly Kasim tengah sakit.

"Innalillahi wainnailahi rajiun. Masih terkenang bagaimana begitu antusiasnya almarhumah

mengurus upacara Adat Minang dalam rangkaian acara pernikahan saya..

Selamat jalan bunda, terima kasih sudah membantu proses acara aya sampai sukses. Al-Fatihah," ucap Billar.

Halaman
1234
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved