Senin, 6 Oktober 2025

Kabar Artis

Sempat Stress dan Sedih, Ashanty Ungkap Kronologi Arsya Hermansyah Terpapar Covid-19 hingga Isoman

Penyanyi Ashanty baru saja merasakan lega di dalam hatinya. Pasalnya, putra bungsunya, Arsya Hermansyah baru saja sembuh dari Covid-19.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
youtube
Ashanty ungkap kronologi putra bungsunya, Arsya Hermansyah terpapar Covid-19. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Ashanty baru saja merasakan lega di dalam hatinya.

Pasalnya, putra bungsunya, Arsya Hermansyah dintayakan sembuh dari Covid-19.

Sebagai seorang ibu, Ashanty sempat merasa stress dan sedih saat Arsya dinyatakan terpapar Covid-19, 

Baca juga: Anang Hermansyah Beberkan Kondisi Arsya Hermansyah Usai Terpapar Covid-19

Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube Cumi cumi yang tayang pada Rabu (28/7/2021).

"Wah aku stress banget begitu denger dia positif itu," ucap Ashanty.

Ashanty sempat memiliki rasa bingung dan heran kepada Arsya.

Ia berpikir jika anak bungsunya itu sama sekali tidak pernah keluar rumah.

Akan tetapi, malah Arsya terpapar Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri.

Setelah itu, Ashanty memutuskan untuk melakukan tes swab PCR kepada seluruh penghuni rumahnya.

Ternyata, tak hanya Arsya yang terpapar Covid-19.

Baca juga: Atta Halilintar Ajak Arsy dan Arsya Hermansyah Rekaman Lagu Bola

Salah satu asisten rumah tangganya juga ikut terpapar dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Akibatnya, Arsya yang baru berumur 4 tahun harus menjalani isolasi mandiri sendiran di kamarnya.

Selama, menjalani isolasi mandiri, Arsya berada di bawah pantauan Ashanty dan salah satu asisten yang biasa bersama Arsya.

Ashanty dan asistennya, Upit secara bergantian mengecek kondisi Arsya.

Setelah selesai mengecek kondisi anaknya, Ashanty kemudian harus menjalani PCR ulang untuk memastikan dirinya tertular virus atau tidak.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved