Minggu, 5 Oktober 2025

Kabar Artis

Rizky Billar Ternyata Sempat Tanya ke Raffi Ahmad soal Rumah sebelum Beri Lesty Kejora Apartemen

Rizky Billar sempat bertanya pada Raffi Ahmad soal rumah sebelum belikan Lesty Kejora apartemen.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Tangkap layar kanal YouTube Basuki Surodjo
Rizky Billar sempat bertanya pada Raffi Ahmad soal rumah sebelum belikan Lesty Kejora apartemen. 

Singkat cerita, Rizky Billar membuka pintu mobil yang membawa Lesty Kejora ke tempat kejutan.

Dituntun oleh Rizky Billar, Lesty Kejora dibawa ke sebuah ruangan yang merupakan satu unit apartemen.

Saat membuka mata, Lesty Kejora pun terkejut dan heran sedang berada di sebuah ruangan.

Baca: Jawaban Rizky Billar saat Kekurangannya Dibongkar Lesti Kejora: Justru Pasangan Saling Melengkapi

Baca: Ngaku Iri Dengki, Inul Daratista Kuak Fakta Hubungan Rizky Billar dan Lesty Kejora: Mojok di Rumah

Rizky Billar lalu menjelaskan bahwa apartemen ini akan ia berikan untuk penyanyi berusia 21 tahun itu.

Mengetahui kejutan yang disiapkan Rizky Billar, Lesty Kejora pun awalnya tak percaya dengan pemberian apartemen.

"Atas dasar apa? Becanda? Kakak 'kan ajaib orangnya."

"Iya, ah becanda ini mah," ungkap Lesty Kejora.

Lanjut, Rizky Billar mengajak Lesty Kejora untuk berkeliling ke beberapa ruangan di apartemen tersebut.

Seakan tak percaya, Lesty Kejora berkali-kali bertanya apakah pemberian ini becanda atau serius.

"Ini beneran? Karena kakak mah nggak bisa dibedain becanda ama serius," jelas Lesty Kejora.

Rizky Billar kemudian menjelaskan, bahwa kejutan ini benar adanya dan tidak ada settingan.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved