Betrand Peto Sukses Gelar Konser di Sekolah, Sarwendah Sang Ibu Angkat: Pastinya Happy Dia
Anak angkat pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto telah sukses menggelar sebuah konser di sekolahnya.
TRIBUNSOLO.COM - Anak angkat pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto telah sukses menggelar sebuah konser di sekolahnya.
Dilansir dari Grid.ID, Terkait konser di sekolah Betrand Peto, ternyata hal itu tidak disiapkan dalam waktu panjang.
Walau begitu, Betrand Peto telah menampilkan yang terbaik layaknya musisi profesional.
“Konsernya itu sudah jadwal di sekolah, jadi memang udah kita kosongin waktu ngeliat konser kakak (Betrand Peto),” pungkas Sarwendah.
Sarwendah juga berujar usai konser, kebahagiaan menyelimuti Betrand Peto, setelah sukses tampil di hadapan teman-teman sekolahnya.
“Pastinya happy dia (Betrand Peto) dapet pengalaman baru lagi bersama teman-temannya juga, yang pastinya lebih happy lah,” ungkap Sarwendah saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Kasablanka, Jakarta Selatan pada Kamis (31/10/2019).
Tak hanya itu, Betrand Peto juga bangga lantaran terlibat dalam konser Ivan Gunawan bertajuk Story of My Live yang digelar pada 2 Agustus 2019 lalu.

“Yang pasti senang banget, kalau di sekolah memang pertama kali, sempat konser kak Igun (Ivan Gunawan) juga kan,” sambungnya.
Baca: Berniat Kabur dari Pesantren, Gadis Ini Jadi Korban Rudapaksa Pria yang Menolongnya
(Grid.ID/Rangga Gani Satrio)
Betrand Peto Terkejut Ternyata Miliki Banyak Fans
Ruben Onsu mengaku bersyukur putranya, Betrand Peto Putra Onsu kini memiliki banyak penggemar.
Bahkan, di mana ada Betrand di situ pasti ada fans fanatik yang menunggunya.
"Ya senang. Buat saya mendukung, ngedoain Betrand," ujar Ruben Onsu saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (31/10/2019).
"Saya harap Betrand bisa tetap jadi apa adanya," imbuhnya.
Baca: Reaksi Deepika Padukone Saat Suami Posting Foto Ganteng Sambil Promosikan Diri di Media Sosial
Ruben mengaku bahwa putranya memang tak mengetahui jika di luar sana banyak yang mengidolakannya.
