Blak-blakan Soal Pernikahan, Glenn Fredly Ungkap Hadirnya Mutia Ayu Bikin Dirinya Semakin Bahagia
Glenn Freadly mengaku kini hidupnya lebih bahagia setelah kehadiran Mutia Ayu sebagai istri.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Glenn Freadly mengaku kini hidupnya lebih bahagia setelah kehadiran Mutia Ayu sebagai istri.
Ditemui dalam sebuah acara di kawasan Blok M, wajah Glenn tak berhenti tersenyum saat mengiyakan bahwa dirinya kini lebih bahagia.
"Ya iya dong (bahagia)," kata Glenn Freadly di kawasan Blok M Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2019).
Bukan tanpa alasan dirinya merasa bahagia usai menikah. Dikatakan Glenn kini dirinya selalu mendapat dukungan dari orang terdekatnya, yakni sang istri.
Baca: Benarkan Foto yang Dibongkar Bebby Fey, Atta Halilintar: Saya Sering Grebek Kamar Hotel
Baca: Ingatkan Jokowi Soal Papua, Glenn Fredly: Please Pak, Jangan Biarkan Ada Korban Akibat Kekerasan

"Banyak yang diobrolin kok. Orangnya sama bahwa kerja kolaborasi itu kerja yang keren," ujar Glenn.
Glenn Freadly belum lama ini menikahi seorang model sekaligus penyanyi dangdut, Mutia Ayu.
Pernikahan keduanya sempat membuat heboh sosial media, sebab Glenn dan Ayu jarang menunjukkan kemesraan mereka namun secara tiba-tiba melangsungkan pernikahan.

Pujian Pada Sang Istri
Ia merasakan adanya support dari orang terdekat dalam setiap pekerjaan yang ia lakukan.
Bukan hanya support yang membuat dirinya merasa bahagia, kesamaan pemikiran dirinya dan sang istri juga menjadi kebahagiaan untuk Glenn.
"Gue senang bisa dapat support dari orang-orang terdekat. Bukan yang terdekat saja tapi juga yang punya pemikiran sama," ujar Glenn Freadly di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2019).
"Banyak yang diobrolin kok. Orangnya sama bahwa kerja kolaborasi itu kerja yang keren," katanya.
Meski belum lama membina rumah tangga dengan pedangdut Mutia Ayu. Dirinya mengakui tak akan ada di titik sekarang ini jika bukan tanpa dukungan istrinya.
"Pokoknya seperti yang gue bilang bahwa gue gak bisa seperti sekarang ini tanpa support dari banyak orang termasuk orang terdekat, keluarga, istri pasti lah," ujarnya.

Pernikahan Tertutup