Kamis, 2 Oktober 2025

Ani Yudhoyono Wafat

Annisa Pohan Kenang Momen Ibu Ani Latihan Agar Kuat Berjalan, SBY Sebut Dirinya Bodyguard Istri

Dokter Terawan memberikan keterangan bahwa ia sedang menunggu Ani Yudhoyono selama masa perawatan di National Hospital Singapore

Instagram @annisayudhoyono
Ani Yudhoyono dan Annisa Pohan 

TRIBUNNEWS.COM - Dua minggu sebelum meninggal dunia, Ani Yudhoyono rupanya sempat berada dalam kondisi terbaiknya pasca divonis mengidap kanker darah.

Ya, diakui Annisa Pohan, sang menantu, Ani Yudhoyono bahkan sempat diperbolehkan keluar ruangan dan menghirup udara luar rumah sakit Singapura.

Namun siapa sangka, selang beberapa hari kemudian, kondisi Ani Yudhoyono justru semakin melemah dan akhirnya meninggal dunia, Sabtu (1/5/2019).

Ani Yudhoyono meninggal dunia saat masih perawatan di Rumah Sakit di Singapura, pada waktu 11.50 setempat.

Kabar duka ini pertama kali disampaikan oleh salah seorang dokter yang merawat Ani Yudhoyono, Terawan Agus Putranto.

"Melalui pesan singkat, dokter Terawan mengabarkan bahwa pukul 11.50 waktu Singapura hari ini 1 Juni 2019, ibu Ani Yudhoyono dinyatakan meninggal dunia," ujar reporter dilansir TribunnewsBogor.com dari tayangan Kompas TV.

Dokter Terawan memberikan keterangan bahwa ia sedang menunggu Ani Yudhoyono selama masa perawatan di National Hospital Singapore

"Ibu Ani Yudhoyono mengalami pasang surut merlawan kanker darah yang dideritanya," tutur sang dokter.

Ani Yudhoyono dirawat di rumah sakit di Singapura sejak bulan Februari 2019.

Selain dokter dari Singapura, Ani Yudhoyono juga didampingi oleh dokter kepresidenan, yakni Dokter Terawan Agus Putranto. (KN)

BACA SELENGKAPNYA >>>>>>>>>>>>>>>

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved