Jumat, 3 Oktober 2025

Romantis, 54 Tahun Lalu Bung Karno Kirimkan Tanda Mata dan Ucapan Selamat Natal untuk Yurike Sanger

Ucapan selamat natal dari Bung Karno untuk sang istri, Yurike Sanger 54 tahun silam tampak sangat romantis.

Penulis: Grid Network
Kolase tribunsolo.com/wikipedia dan Twitter @imanbr
Yurike Sanger dan surat ucapan selamat natal dari Bung Karno. 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden pertama Indonesia, Soekarno atau yang kerap disebut Bung Karno beri ucapan selamat Natal pada istri kedelapannya, Yurike Sanger.

Yurike Sanger mendapatkan ucapan selamat Natal dari Bung Karno saat presiden pertama Republik Indonesia tersebut tak berada di sisinya.

Ucapan selamat Natal dari Bung Karno yang diberikan untuk Yurike Sanger54 tahun lalu tersebut tampak sangat romantis.

Pasalnya, Bung Karno memberikan sepucuk surat berisi ucapan selamat Natal yang berisikan kerinduan sang proklamator kepada Yurike Sanger.

Dalam secarik kertas tersebut, Presiden Soekarno tampak menuliskan rasa rindunya terhadap sang istri yang keturunan Hindia Belanda tersebut.

Seperti yang diwartakan surya.co.id, Yurike Sanger pertama kali bertemu dengan sang proklamator saat masih menyandang status pelajar.

Kala itu, Yurike Sanger menjadi salah satu anggota barisan Bhinneka Tunggal Ika pada suatu acara kenegaraan.

Halaman Selanjutnya

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved