4 Poin Jawaban Via Vallen Atas Sentilan Jerinx SID, Termasuk Alasannya Tak Mau Bertatap Muka
Via, memberikan klarifikasinya panjang lebar melalui postingan di akun instagramnya @viavallen pada Minggu (11/11/2018).
TRIBUNNEWS.COM - Via Vallen akhirnya memberi tanggapan soal kisruh dengan drummer band Superman Is Dead (SID) setelah ia ditegur melalui cuitan twitter dan instagram karena kerap membawakan lagu 'Sunset di Tanah Anarki' tanpa seizin SID.
Via, memberikan klarifikasinya panjang lebar melalui postingan di akun instagramnya @viavallen pada Minggu (11/11/2018).
Ada 4 poin yang Via sampaikan menjawab apa yang dikatakan Jerinx SIDtentangnya.
"Kenapa harus saya (SAJA)?" Via Vallen mengawali klarifikasinya.
Ia berharap apa yang disampaikannya ini dapat meluruskan hal yang telah dianggap salah.
1. Permohonan maaf kepada Jerinx SID
Via menuliskan permohonan maaf mendalam kepada Jerinx SID, apabila selama ini tidak berkenan lagu-lagunya dibawakan oleh Via dari panggung ke panggung off air.
Via juga meminta maaf apabila lagus milik SID yang dibawakan dengan genre musik dangdut koplo, dianggap merusak 'ruh' dari lagu tersebut.
Ia menyampaikan tidak ada niat sedikitpun untuk merusak lagu siapa pun dengan genre musik yang dibawakannya.