Minggu, 5 Oktober 2025

Ayu Dewi Berduka, Ayah Mertuanya Meninggal Dunia karena Sakit

Mertua dari presenter Ayu Dewi, Sutomo Datau meninggal dunia pada Rabu (18/10/2017) malam sekira pukul 21.00 WIB.

Penulis: Nurul Hanna
Tribunnews.com / Nurul Hanna
Ayu Dewi dan sang suami, Regi Datau menggelar upacara gunting rambut anak kedua mereka, Mohamad Aqlan Aksan Datau. Acara yang disebut Mohunthingo dalam adat Gorontalo tersebut, digelar di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (27/8/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mertua dari presenter Ayu Dewi, Sutomo Datau meninggal dunia pada Rabu (18/10/2017) malam sekira pukul 21.00 WIB.

Sutomo diketahui telah lama mengidap sejumlah penyakit.

Bahkan, ia sempat berjalan mengenakan tongkat dan kursi roda.

"Sudah sakit lama, ada penyakit berat. Sempat pakai tongkat dan kursi roda," kata Nanda, manajer Ayu saat dihubungi wartawan, Kamis (19/10/2017).

Baca: Debut Suami Gendong Bayi Kedua, Ayu Dewi Sempat Kena Omel

Sutomo juga sempat mendapat perawatan intensif selama 2 bulan terakhir.

Rencananya, almarhum akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan pada Kamis siang.

Ayu pun kini masih dalam kondisi berduka lantaran ia begitu dekat dengan ayah mertua.

"Ayu sedih banget, makanya ini kita support dia," lanjut Nanda.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved