Kamis, 2 Oktober 2025

Julia Perez Meninggal Dunia

Keluarga Gelar Tahlilan 40 Hari Meninggalnya Julia Perez

Ratusan tamu undangaan yang terdiri dari keluarga, tetangga, hingga fans hadir. Tak terkecuali, ibu-ibu pengajian dan anak-anak yatim piatu.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keluarga menggelar peringatan 40 hari mendiang Julia Perez alias Jupe di kediamannya, Raffles Hill, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (19/7/2017) malam.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, ratusan tamu undangaan yang terdiri dari keluarga, tetangga, hingga fans hadir. Tak terkecuali, ibu-ibu pengajian dan anak-anak yatim piatu.

Keluarga juga membagikan buku Yasin bergambar mendiang Jupe kepada para tamu yang hadir.

Acara tahlilan dibuka dengan lantunan ayat-ayat suci Al Quran yang dipimpin oleh Ustad Zaki Mirza.

Jupe meninggal dunia akibat kanker serviks stadium empat di Rumah Sakit Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Sabtu (10/6/2017) pukul 11.12 WIB.

Jupe dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved