Mona Ratuliu Masih Suka Menangis Jika Ingat Ucapan Anak ''Gak Suka Punya Ibu Kayak Bunda''
Mona Ratuliu mengaku sangat tertampar dengan ucapan anaknya itu, bahkan jika mengingat kejadian itu, ibu tiga anak itu masih suka menangis.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis cantik yang kini kerap menjadi pembicara perihal cara mengasuh anak, Mona Ratuliu, ternyata pernah tidak disukai anak pertamanya, Davina Shava Felisa.
Mona Ratuliu mengaku sangat tertampar dengan ucapan anaknya itu, bahkan jika mengingat kejadian itu, ibu tiga anak itu masih suka menangis.
"Dia nyampein ke aku, 'gak suka punya ibu kayak bunda', tertampar banget, aku masih suka nangis inget momen itu," ucap Mona Ratuliu saat ditemui di Media Gathering Choco Pie, Hotel Heritage, Menteng, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2016).
Ucapan putri sulungnya itupun dijadikannya cambukan untuk mencari cara menjadi ibu yang asik dan membimbing anaknya dengan cara yang lebih baik.
"Cambukan buat cari cara jadi ibu yang baik ibu yang asik dan bisa membimbing ke arah yang lebih baik nantinya," ungkap Mona Ratuliu.
Ucapan itu dituturkan anak Mona Ratuliu karena saat itu ia suka marah saat mendidik sang anak, suka ngebohongin anaknya, hingga ia sendiri yang meminta maaf dan mengubah sikapnya.
"Dia gak suka punya bunda yang suka marah, suka bohongin, jadi aku yang minta maaf," tutur Mona Ratuliu.