Selasa, 7 Oktober 2025

Pernah Tomboy, Aura Kasih Deg-degan Jalan di Catwalk

"Gua enggak PD (percaya diri) jalannya aja sih. Gua kan enggak cewek banget," lanjut dia.

Tribun Timur
Aura Kasih membuka konser AuthentiCity 2016 dilapangan Hasanuddin, Jl Jend Sudirman, Sabtu (8/10/2016) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Aura Kasih mengaku lebih deg-degan berjalan di catwalk daripada bernyanyi.

Hal itu diungkap Aura ketika memeragakan busana rancangan penyanyi Mario Ginanjar acara Jakarta Fashion Week (JFW) 2016 di pelataran Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (23/10/2016).

"Gua lebih deg-degan jalan di catwalk daripada nyanyi. Aduh, jalannya gimana ya," kata Aura dengan nada agak panik.

Padahal, kata Aura, padahal ini bukan pengalaman pertamanya menjadi model. Saat masih duduk di bangku sekolah menengah atas (SMA), ia pernah menjadi model dalam sebuah ajang tingkatan SMA.

"Soalnya dulu gua tomboy banget, jalan seadanya aja," kata mantan kekasih penyanyi Glenn Fredly tersebut.

"Gua enggak PD (percaya diri) jalannya aja sih. Gua kan enggak cewek banget," lanjut dia.

Tri Susanto Setiawan/Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved