Kamis, 2 Oktober 2025

Pernikahan Artis

Nuri Maulida Bukan Cinta Pandangan Pertama Pandu Kesuma

Alasan kecocokan dan ingin segera berkeluarga membuat Pandu Kesuma Dewangsa yakin dengan Nuri Maulida.

TRIBUN LAMPUNG/DOK TRIBUNNEWS.COM
Nuri Maulida dan calon suaminya Pandu Kesuma 

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Alasan kecocokan dan ingin segera berkeluarga membuat Pandu Kesuma Dewangsa yakin dengan Nuri Maulida. Politikus PPP Bandar Lampung ini juga mengatakan ingin menghindari zina.

"Saya menikah, karena saya ingin berkeluarga, saya menghindari zina dan saya menemukan kecocokan," beber pria yang pernah dekat dengan Manohara ini.

Awalnya, miliarder yang punya usaha batubara itu mengatakan hanya tahu Nuri Maulida dari layar kaca. Saat bertemu pertama kali Pandu juga tidak langsung jatuh cinta.

"Bukan cinta pandangan pertama, saya tahu awalnya Cuma dari tv, ya namanya jodoh, Insyaallah jodoh," tandas pengusah Tambang di Bandar Lampung ini.

Pandu menjelaskan, pernikahan Cesar dan Indadari pada 5 April lalu, merupakan awal perkenalannya dengan Nuri Maulida. Saat itu, ia dikenalkan oleh Rivan Noverda Salim, pengusaha asal Lampung yang menjabat sebagai ketua BPD Hipmi Lampung saat ini.

"Pertama ketemu saya dikenalkan Rivan Novendra Salim, saya ketemu pas pernikahan Cesar- Indadari, di rumah Indadari," kata alumnus Fikom Unpad ini.

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved