Jumat, 3 Oktober 2025

Indonesian Idol 2014

Anang Hermansyah Minta Windy Belajar Pada Ahmad Dhani

Anang Hermansyah mengakui Windy memiliki paras yang cantik. Tapi, itu bukan modal.

Penulis: Willem Jonata
Twitter
Windy Yunita, kontestan Indonesian Idol 2014 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anang Hermansyah mengakui Windy memiliki paras yang cantik. Tetapi, ia menyarankan perserta babak spektakuler itu untuk tidak terlalu mengandalkan parasnya tersebut. Anang percaya kadangkala cantik itu membosankan.

Ia berkomentar demikian karena penampilan Windy di babak spektakuler memberikan suguhan yang biasa. Dengan kata lain memilih cara bernyanyi yang aman tanpa memberi kejutan. Tidak ada yang istimewa.

"Kalau kamu menyanyi seperti ini ya aman-aman saja, enak-enak saja. Tapi, meskipun kamu cantik bisa menjemukan. Aku bilang hati-hati," ucap Anang, Jumat, (28/2/2014), di babak spektakuler Indonesian Idol 2014.

Makanya, Anang kemudian menyarankannya untuk banyak belajar.  Terutama mengenai dinamika dalam bernyanyi. Dan, ia menyarankannya untuk belajar kepada pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani.

Tapi, Dhani memujinya sebagai the next Indonesian pop star ketika menyanyikan lagu Cinta dari Panduwinata. Titi DJ mengatakan penampilan Windy sejauh ini cukup baik. "Tapi kurang mencengangkan," ucap Titi.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved