Pesona
Foto: Gaya Modis Bunga Citra Lestari Bergaun Pink Semi Tank Top
Bunga Citra Lestari (BCL) bergaya modis dengan gaun pink semi tank top saat malam Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2013.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris dan penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) terus berinovasi mengubah-ubah gaya penampilannya biar tak bikin mudah bosan penggemarnya.
Saat nongol di acara Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2013 Selasa malam (2/7/), BCL tampil modis dengan gaun pink semi tank top.
Gaunnya panjang di bagian bawah sampai 'menyapu' lantai. Tapi itu cuma separuh pinggang ke belakang. Di bagian depan terbuka sampai atas lututnya.
Ada-ada saja inovasi BCL.
Saat itu BCL memenangkan tiga kategori pada ajang AMI Awards 2013 di Studio 8 RCTI, kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (2/7/2013) malam.
Saat itu, Band Noah memborong enam piala, Cakra Khan tiga piala, Bunga Citra Lestari (BCL) tiga piala, dan Coboy Junior dua piala.
NOAH-nya Ariel Cs memang paling fenomenal. Band yang memopulerkan lagu "Separuh Aku" ini menyabet sederet awards yakni Duo/grup pop terbaik, Album Pop Terbaik, Pop Urban Terbaik, Penata Musik Terbaik, Produksi Terbaik-Terbaik, dan Album Terbaik-Terbaik
Sayangnya, band NOAH tidak naik ke panggung saat penyerahan piala keempat dan kelima karena harus mempersiapkan fisik berangkat ke luar kota pada Rabu dini hari. Mereka buru-buru hengkang dari lokasi acara.
Ibu Acin, pemilik Musica Studios, mewakili mereka menerima penghargaan.
Ini Daftar Jawara AMI Awards 2013 Selengkapnya:
- Artis Solo Wanita Pop Terbaik : Bunga Citra Lestari
- Duo, Grup Anak-Anak Terbaik: Coboy Junior
- Karya Produksi Group Vokal Terbaik: Coboy Junior
- Pendatang Baru Terbaik : Cakra Khan
- Soundtrack Film Terbaik: Cinta Sejati - Bunga Citra Lestari
- Karya Produksi dance/dance Electro Terbaik : Bunga Citra Lestari feat Intan Ayu - Hot
- Duo/Grup Pop Terbaik: Noah
- Artis Solo Wanita Dangdut Kontemporer : Ayu Ting-Ting
- Grup Vokal Terbaik : Cherrybelle
- Album Pop Terbaik : Noah
- Peramu Rekam Terbaik : Stephen Santoso (Firasatku - Piyu feat. Inna Kamarie)
- Duo/Grup Rock Terbaik : Kotak
- Lagu Pop Terbaik : Cakra Khan - Harus Terpisah
- Artis Solo Pop Terbaik : Cakra Khan
- Karya Produksi Kolaborasi Terbaik : Once, Gugun Blues Shelter
- Rap/Hip Hop Terbaik : Bondan Fade 2 Black
- R&B Soul Terbaik : Agnes Monica - Muda
- Lintas Bidang/Alternatif : Pure Saturday