Kamis, 2 Oktober 2025

Camelia Malik Cerai

Pisah Rumah, Camelia Malik Masih Hormati Harry Capri

Ada perasaan sedih dan kecewa ketika Harry Capri tidak bisa mempertahankan perkawinannya yang sudah berjalan 25 tahun dengan Camelia Malik (58)

Warta Kota/Nur Ichsan
CAMELIA MALIK DAN HARRY CAPRI, melakukan klarifikasi soal perceraiannya kepada wartawan di Rumah makan Warung Komando, Jalan Sharjo, Jakarta Selatan, Senin (6/5). Mereka membenarkan telah mendaftarkan perceraian mereka ke pengadilan agama, namun merahasiakan penyebab perceraiannya. Camelia Malik dan Harry Capri tak kuasa menahan tangis mereka saat memberi keterangan pada wartawan. (warta kota/nur ichsan) 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada perasaan sedih dan kecewa ketika Harry Capri tidak bisa mempertahankan perkawinannya yang sudah berjalan 25 tahun dengan Camelia Malik (58). Harry bahkan sempat meneteskan air matanya kala menemani istrinya jumpa pers.

Sejak setahun lalu, Harry dan Mia memutuskan berpisah rumah. Selama satu tahun terakhir ini, Mia dan Harry coba mencari jalan keluar terbaik. Namun gagal, hingga muncul permohonan cerai Mia terhadap Harry, 30 April 2013.

Meski berpisah rumah sudah satu tahun terakhir ini, Harry tetap menjalankan perannya sebagai ayah bagi dua anaknya, Azalia Malika Capri dan Sadam Rizky Capri, dan mengurusi Mia dengan baik seperti sedang tidak ada persoalan.

"Saat pisah Mas Harry menjalankan tugas dengan baik. Mas Harry tetap mengurus saya dan anak-anak," kata Mia ketika jumpa pers di Warung Komando milik Eko Patrio, Jalan Dr Sahardjo, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (6/5/2013).

Harry juga tidak lepas tangan begitu saja meski sedang ada persoalan dalam rumah-tangganya. Pemilik Studio Persari, Ciganjur, yang biasanya dipakai sebagai lokasi syuting sinetron ini tetap bertanggung-jawab.
"Kami masih tetap berkomunikasi walau berpisah rumah," jelas pelantun lagu dangdut populer 'Colak-colek' ini. Sikap Mia juga tak jauh berbeda dengan Harry. Mia juga masih menghormati Harry seperti dulu.

"Bukan karena pisah, saya lalu tidak hormat atau tidak sayang lagi dengan Mas Harry," kata Mia sambil melanjutkan, "Kami berpisah dengan baik-baik. Kami tetap bisa jadi ayah dan ibu yang baik untuk anak-anak," tegas Mia. (kin)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved