Jumat, 3 Oktober 2025

Album Baru Project Pop

Project Pop Berantem dengan Kahitna Di Video Klip Ini

Grup vokal bergenre pop komedi, Project Pop, akan berkelahi dengan grup musik Kahitna di sebuah video klip.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
zoom-inlihat foto Project Pop Berantem dengan Kahitna Di Video Klip Ini
Indonesianfilmcenter
Oon Project Pop

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang S. Prabowo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Grup vokal bergenre pop komedi, Project Pop, akan berkelahi dengan grup musik Kahitna di sebuah video klip.

Rencananya video klip tersebut akan diluncurkan sekaligus dengan album baru pada bulan depan.

Grup musik yang digawangi Gugum, Odie, Oon, Tika, Udjo, dan Yosi ini membeberkan tema video klip yang tengah digarap saat ini adalah 'Gara-Gara Kahitna'.

Namun ketika ditanya mengenai proses pembuatannya, para personel Project Pop kompak tidak menjawabnya.

"Pokoknya nanti ada adegan kami berantem sama Kahitna," ceplos Tika memberi bocoran, Senin (11/3/2013) malam di Senayan City.

Tika pun berharap single 'Gara-Gara Kahitna' ini bisa mendapat tempat di hati masyarakat seperti lagu-lagu mereka yang lain, yang sukses di pasaran.

"Mudah-mudahan nanti pas lihat dan dengerin lagu ini, pada bilang ini lagu gue banget", ucapnya.

Sebelumnya, Project Pop menjelaskan selama ini mereka jarang tampil di televisi karena sedang sibuk menggarap album baru tersebut.

"Sekarang 2013 saatnya keluar. Kemarin-kemarin banyak kegiatan, jadi ide agak susah," kata Udjo.

Klik juga !

Topik: Foto Artis Dan Selebriti - Tribunnews.com

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved