Liga 1 2018
Hasil Akhir Liga 1 2018 Persija Jakarta Babat Persela Lamongan 3-0
Persija Jakarta vs Persela Lamongan, Persija mengalahkan Persela 3-0 , Liga 1 2018, di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/11/18)
Skor berubah menjadi 2-0.
Unggul 2 gol, Persija tidak mengendurkan serangan.
Sedangkan Persela semakin kesulitan untuk bisa menciptakan peluang.
Persela semakin kesulitan mengembangkan permainan karena Persija terus menekan pertahanan Persela.
Striker Persija, Marco Simic akhirnya mencetak gol ketiga bagi Persija di menit ke 71, memanfaatkan umpan lambung dan melakukan chip ke atas kepala Dwi Kuswanto, bola mengarah ke pojok kanan gawang Persela.
Gol tersebut merupakan gol ke 14 Simic diajang Liga 1 2018.
Baca: BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Selasa Sore untuk Lampung hingga Bekasi
Skor berubah menjadi 3-0.
Persela yang tertinggal tiga gol, semakin kesulitan untuk mengembangkan permainan berbeda dengan permainan Persela di babak pertama.
Sedangkan Persija setelah unggul tiga gol lebih bermain bertahan dan mempertahankan kedudukan, sambil memanfaatkan serangan balik .
10 menit akhir babak pertama, pemain Persija memperlambat tempo untuk mengurangi tekanan dari para pemain Persela.
Menit ke 85, Persela punya kesempatan memperkecil kedudukan, namun sepakan Guntru Triaji masih lemah untuk bisa diselamatkan Shahar Ginanjar.
Guntur Triaji kembali mendapatkan peluang melalui sepakan voli yang masih melambung di atas mistar gawang Shahar Ginanjar.
Skor 3-0 bertahan hingga pertandingan usai.
Dengan hasil ini, Persija makin kokoh di posisi ke 2 klasemen sementara Liga 1 2018.
Persija tertinggal 2 angka dari PSM Makassar di posisi puncak.